SuaraLampung.id - Kasus harian COVID-19 di Lampung makin melonjak setiap harinya.
Sebelumnya kasus harian COVID-19 di Lampung berkisar di angka 200 an.
Lalu kasus harian COVID-19 di Lampung meningkat lagi menjadi 300 an kasus.
Terkini kasus harian COVID-19 di Lampung sudah menembus di angka 400.
Baca Juga: Puan Maharani Ingin PPKM Darurat Diimbangi Kebijakan Solidaritas Rakyat
Data Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Lampung di hari Jumat (16/7/2021), mencatat telah terjadi penambahan pada kasus terkonfirmasi positif COVID-19 sebanyak 420 orang.
"Penambahan harian kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Provinsi Lampung bertambah 420 orang sehingga total ada 26.884 kasus dari sebelumnya 26.464 kasus," ujar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana melalui keterangan tertulis, Jumat (16/7/2021).
Penambahan 420 kasus positif COVID-19 ini berasal dari 12 kabupaten/kota yang ada di Provinsi Lampung.
"Terinci di Kota Bandar Lampung hari ini ada 89 kasus positif, di Kota Metro ada 19 orang, Kabupaten Pringsewu ada 9 orang, Pesawaran ada 16 orang, dan 17 kasus di Lampung Tengah," ucapnya.
Lalu di Kabupaten Tulang Bawang ada 19 orang yang terkonfirmasi positif, Mesuji 4 orang, Tanggamus 28 orang, Lampung Timur 147 orang, Lampung Barat 51 orang, Lampung Selatan 14 orang, dan Pesisir Barat 7 orang.
Baca Juga: Dukung Nakes di Masa Pandemi Covid-19, Gojek Distribusikan 50 ribu Paket Voucher
"Hari ini (Jumat) juga ada penambahan harian kasus meninggal dunia akibat COVID-19 sebanyak 24 orang yang terinci di Kota Bandar Lampung ada 7 kasus, Metro 1 kasus, Kabupaten Pringsewu 1 kasus, dan Pesawaran 4 kasus," katanya.
Dia melanjutkan kasus kematian juga ada di Kabupaten Lampung Tengah 8 kasus, Lampung Timur 1 kasus, Lampung Barat 1 kasus, Lampung Selatan 1 kasus.
"Dengan adanya penambahan sebanyak 24 kasus kematian tersebut telah menambah total kasus menjadi 1.508 kasus dari sebelumnya 1.484 kasus kematian," ucapnya lagi.
Menurutnya, selain kasus terkonfirmasi positif dan juga kematian, penambahan juga terjadi pada kasus suspek sebanyak 127 orang, dan probable ada 8 orang.
Berdasarkan data yang ada telah terjadi perubahan zona resiko persebaran COVID-19 di 15 kabupaten/kota di Provinsi Lampung, dimana ada tiga daerah yang berzona merah yaitu Kabupaten Pringsewu, Lampung Timur, dan juga Pesawaran sedangkan 12 daerah lainnya berwarna jingga (oranye). (ANTARA)
Berita Terkait
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Siapa Yintho Schroder? Bek Keturunan Lampung 1,97 Meter Punya Tekel Maut, Suksesor Mees Hilgers
-
Adakan PTKO II, Imabsi FKIP Unila Bekali Anggota agar Paham Renstra dan LPJ
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
IRT Tipu Pengusaha Minyak Goreng Rp94 Juta, Ditangkap Dekat SD di Tulang Bawang
-
Gagal Selundupkan BBL, Pria Ini Malah Ditangkap Bawa Sabu dan Ganja di Pesisir Barat
-
Pilkada Bandar Lampung 2024: KPU Gelar Simulasi Pemungutan Suara di Lapas, Ini Tujuannya
-
Pasar Natar Lampung Selatan Kini Ramah Disabilitas, Apa Saja Fasilitasnya?
-
"Kampus Bobrok": 2 Mahasiswa UM Metro Dikriminalisasi Usai Kritik Fasilitas