SuaraLampung.id - Menjad petugas pemadam kebakaran atau damkar harus menghadapi berbagai macam resiko. Selain resiko kecelakaan saat memadamkan api, resiko menghadapi amarah warga juga mengintai para petugas damkar.
Terkadang ada saja warga yang tidak puas dengan kinerja damkar ketika terjadi kebakaran. Utamanya ketika petugas damkar dinilai datang terlambat memadamkan api.
Warga yang rumahnya terbakar emosi dan melampiaskan kekesalannya ke petugas damkar yang dianggapnya datang terlambat.
Seperti yang terjadi baru-baru ini. Sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang pria mendorong petugas pemadam kebakaran atau damkar hingga jatuh tersungkur viral di media sosial.
Baca Juga: Pria Ngamuk Dorong Petugas Damkar Gegara Datang Terlambat, Auto Kena Semprot Air
Dalam video yang beredar di media sosial Instagram, tampak beberapa petugas pemadam kebakaran sedang berusaha memadamkan api di lokasi kebakaran.
Dalam video tersebut juga tampak seorang pria yang membanting kardus diduga marah karena petugas pemadam datang terlambat. Meskipun begitu amarah pria tersebut berhasil ditahan oleh warga hingga tak melukai petugas.
Sayangnya, dari arah lain tiba-tiba tampak seorang pria lain berlari kencang dan mendorong seorang petugas damkar hingga tersungkur di tanah.
Tak lama kemudian, petugas damkar lainnya yang sedang memegang alat pemadam langsung menyemprotkan air ke arah pria yang mengamuk itu.
Berdasarkan keterangan yang disampaikan dalam unggahan video tersebut, kemarahan warga terjadi lantaran pihak damkar yang dinilai datang terlambat.
Baca Juga: Viral Pemadam Kebakaran Dijotosi Warga Hingga Luka-luka Gegara Datang Terlambat
"Salah satu anggota pemadam kebakaran diterjang dengan pukulan oleh seseorang. Dari informasi yang mimin dapat, katanya pemilik rumah marah dan kesal karena merasa pemadam yang terlambat datang dan rumahnya habis terbakar," bunyi keterangan dalam unggahan tersebut.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Perkuat Pemadam Kebakaran, Kemendagri Bakal Jalin Kerja Sama dengan Denmark
-
Publik Lebih Percaya Pemadam Kebakaran, Pramono Anung: Suami Istri Berantem? Damkar
-
Kaleng Biskuit Jadi Biang Kerok: Aksi Heroik Damkar Selamatkan Balita di Garut!
-
Kepercayaan Publik Cetak Rekor Tertinggi, Pramono Kagum Kinerja Petugas Damkar di Jakarta
-
Viral Dipuji Palugada usai Turun Tangan Tambal Jalan Berlubang, Berapa Gaji Damkar?
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- Daftar Kode Redeem FF Token SG2 Terbaru, Lengkap Sepanjang April 2025
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
Pilihan
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
Terkini
-
Pemberdayaan BRI, UMKM Serius Pangan Nusantara Kini Mendunia
-
Pemprov Genjot Infrastruktur Pesawaran: 3 Titik Prioritas Dibidik
-
Lengkap! Jadwal Keberangkatan Jemaah Calon Haji Lampung 2025
-
Jalan Gedong Tataan-Kedondong Diperbaiki Demi Kelancaran Distribusi Hasil Panen
-
Pria Asal Bandar Lampung Tega Cabuli Sepupu Istrinya 3 Kali