SuaraLampung.id - Kisah cinta driver ojek online atau ojol dengan kekasihnya viral di media sosial. Pasalnya sang kekasih mau diajak berkeliling driver ojol saat bekerja.
Tanpa rasa gengsi, wanita ini mau ikut sang pacar bekerja yang merupakan driver ojol. Hal inilah yang menuai pujian dari warganet di media sosial.
Lewat unggahan TikTok, akun @yodimoresta membagikan bahwa dirinya bekerja sebagai driver ojol. Pada video, terlihat jika pria ini tengah mengajak pacarnya.
"Jadi ini pacar aku guys. Dia bilang mau ikut aku ngojek," tulisnya sambil pada video tersebut.
Baca Juga: Best 5 Oto: Sepeda Motor Favorit Markis Kido, Ferrari Serba Guna Buat Belanja
"Kebetulan emang akun Gojek aku prioritas GoFood, ya aku ajak aja biar dia sekalian tahu gimana kerasnya hidup di jalan," tambah @yodimoresta.
Dalam video tersebut, terlihat jika pria ini sedang membeli pesanan salah satu konsumen. Sementara, sang pacar setia menunggu di motor.
"Alhamdulillah, dia nggak malu guys, punya cowok hanya tukang ojol. Makasih ya!" tambah pria yang bekerja sebagai driver ojol ini.
Momen sang pacar yang tak keberatan ikut menjadi driver ojol tersebut lantas viral setelah dibagikan akun @yodimoresta. Selain membagikan pengalaman serupa, warganet juga turut memuji sang wanita.
"Pertahankan bang, yang model begitu udah langka," tulis salah satu komentar dari warganet.
Baca Juga: Salut! Wanita Ini Tak Malu Temani Pacar Jadi Driver Ojol, Panen Pujian Warganet
"Dari masih pacaran sampai udah nikah pun masih suka ikut suami ngegojek. Karena aku suka jalan-jalan juga sih, jadi menurutku ini tuh seru guys," tambah warganet membagikan pengalamannya.
"Kenapa harus malu? Aku lebih mending yang kerja keras daripada kaya ngandalin duit orang tua."
"Selagi halal ngapain malu. Cewek seperti itu pertahankan bang," tambah yang lain setuju.
"Bang saran gua cewek seperti itu jangan disakiti atau disia-siain ya, karena ceweknya udah serius lo," tulis warganet.
Video wanita ikut pacar menjadi driver ojol itu sendiri sudah dilihat hingga 330 ribu kali. Selain itu, ada pula 20,9 ribu pengguna TikTok yang memberikan likes dan 1,1 ribu komentar.
Berita Terkait
-
Berapa Penghasilan Driver Ojol seperti Suami Ira Swara? Banting Setir demi Penuhi Kebutuhan Keluarga
-
Driver Ojol Terbakar Gegara HP Meledak Saat Dicas, Netizen Bersimpati Lihat Videonya
-
Dharma-Kun Janjikan Tempat Colokan HP dan Wifi Gratis Bagi Driver Ojol
-
Perjalanan Inspiratif Rifky Bujana Bisri: Dari Anak Driver Ojol ke University of British Columbia
-
Abang Ojol Penculik Anak di Tangerang Tertangkap usai Tampangnya Viral, Apa Motifnya?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"