SuaraLampung.id - WhatsApp akan segera menghadirkan beberapa fitur terbaru. Fitur terbaru itu diantaranya adalah WhatsApp bisa diaktifkan di dua atau lebih perangkat berbeda.
Selain itu fitur baru lainnya di WhatsApp adalah fitur pesan yang bisa menghilang otomatis. Diperkirakan fitur-fitur terbaru ini diluncurkan dalam beberapa bulang mendatang.
Fitur-fitur baru WhatsApp mendatang itu dikonfirmasi oleh Mark Zuckerberg, CEO Facebook yang merupakan perusahaan induk WhatsApp dan juga CEO WhatsApp Will Cathcart dalam obrolan dengan WaBetaInfo.
Mark Zuckerberg, dikutip dari WaBetaInfo Jumat (4/6/2021), mengatakan bahwa interaksi paling penting yang dimiliki orang adalah seputar pesan pribadi.
Baca Juga: Toyota Tingkatkan Fitur Safety New Alphard dan New Vellfire
Setelah meluncurkan pesan yang menghilang, mereka sedang mengembangkan fitur lain untuk menjaga obrolan dan pesan lebih pribadi.
Zuckerberg mengonfirmasi bahwa mode pesan menghilang akan datang ke WhatsApp, yang secara otomatis mengaktifkan pesan singkat di utas obrolan baru.
Mark Zuckerberg juga mengonfirmasi bahwa View Once akan segera diluncurkan, sehingga penerima hanya dapat membuka foto dan video kiriman teman sekali sebelum menghilang dari obrolan.
WhatsApp juga sedang mengerjakan kemungkinan untuk menggunakan akun WhatsApp di perangkat yang berbeda, tanpa Koneksi internet aktif. Mark Zuckerberg menjelaskan bahwa “merupakan tantangan teknis yang besar untuk menyinkronkan semua pesan dan konten Anda”, dan itu akan segera diluncurkan.
Will Cathcart juga mengonfirmasi bahwa multi perangkat akan diluncurkan dalam versi beta publik dalam waktu dua bulan ke depan. WhatsApp di iPad mungkin didukung berkat multi perangkat.
Baca Juga: Fitur Baru Flip Bisa Top Up Dompet Digital Gratis
Pengguna nantinya dapat menghubungkan akun WhatsApp yang sama hingga 4 perangkat yang terhubung menggunakan multi perangkat. (ANTARA)
Berita Terkait
-
HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
-
Xiaomi Rilis Rice Cooker Anyar Berteknologi Tinggi, Dukung Fitur AI
-
24 Redmi Note Series Dapat Update HyperOS Anyar pada April 2025, Ini Rinciannya
-
Xiaomi A27Ui Resmi Rilis, Monitor 4K dengan Fitur Menarik
-
Beda WhatsApp Web dan WhatsApp Desktop, Pilih yang Paling Sesuai Kebutuhan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui
-
Rekonstruksi Penembakan Polisi di Way Kanan: Ada Adegan Dihilangkan, Pelaku Tidak Menyesal
-
Geger! Korupsi Tol Lampung Terungkap: Negara Rugi 66 Miliar, Kontraktor BUMN Terseret?
-
Pemutihan Pajak Terakhir di Lampung Sebelum Kendaraan Bodong Dihapus Permanen
-
Terungkap! Detik-Detik Oknum TNI Tembak 3 Polisi di Arena Sabung Ayam Way Kanan