SuaraLampung.id - Pasangan Ririn Ekawati dan Ibnu Jamil menjadi korban tindak kejahatan. Rumah mereka di Bendungan Hilir disatroni maling pada dini hari.
Aksi pencuri di rumah Ririn Ekawati dan Ibnu Jamil itu terekam kamera CCTV. Pasangan artis ini pun mengunggah wajah si maling.
Perisitiwa ini terjadi pada Rabu (21/4/2021) dini hari. Seorang pemuda terekam CCTV mengenakan helm di depan rumah Ririn Ekawati dan Ibnu Jamil.
Lelaki yang sempat mengawasi keadaan sekitar, kemudian melancarkan aksinya dengan cepat. Dengan cekatan, ia mematahkan spion mobil yang terparkir di depan gerbang rumah sang artis.
"Pelaku maling kaca spion mobil. Kejadian di Bendungan Hilir pukul 01.04," tulis Ibnu Jamil dikutip dari Instagram, Kamis (22/4/2021).
Istri Ibnu Jamil, Ririn Ekawati juga menyaksikan aksi si maling lewat CCTV. Ia menuturkan rezeki yang didapat dengan cara seperti itu tak akan membawa keberkahan.
"Jago banget Jon, nggak berkah hidup lo," kata Ririn Ekawati.
Demi memberikan pelajaran pada si maling, Ibnu Jamil meminta tolong kepada warganet untuk mengidentifikasi wajah pria yang terekam CCTVnya itu.
"Kayaknya si maling pengin terkenal. Mari kita perkenalkan," ujar bintang film Guru Gokil ini.
Baca Juga: Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati Kemalingan, Ini Sosok Pelakunya
Ibnu Jamil sekaligus memberikan peringatan agar selalu berhati-hati pada tindak kriminal tersebut.
"Harap tetap waspada untuk temen-temen yang parkir mobil di depan rumah," ucap Ibnu Jamil.
Rekan sang aktor, Rico Ceper bertanya apakah kejadian ini sudah dilaporkan ke polisi.
"Lapor ama polisi Nu? Semoga digantiin sama Allah rezeki yang berlipat. Amiin," kata presenter Rico Ceper.
Warganet lain tak habis pikir dengan aksi maling yang menggasak spion tersebut. Namun beberapa di antaranya menuturkan, harga aksesoris itu terbilang mahal.
"Ett sadis, yang diambil kaca spion mobil Range Rover," ucap @maulanasidiq__.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Lampung Siaga Bencana: Polda Catat Ada 114 Titik Rawan
-
Pertumbuhan Ekonomi Lampung Posisi 3 di Sumatera, Pertanian Jadi Jagoan Utama
-
Refleksi Semangat Sumpah Pemuda, BRI Gelar Pengusaha Muda BRILiaN 2025: Dukung Penuh UMKM
-
5 Facial Foam Ampuh Lawan Jerawat untuk Remaja: Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Wanita untuk Daily Run 5K: Murah Meriah Tetap Berkualitas