SuaraLampung.id - Nathalie Holscher membuat heboh warganet. Pasalnya Nathalie Holscher menghapus semua foto sang suami Sule di akun Instagramnya.
Tidak sampai disitu, Nathalie Holscher juga menulis kata-kata yang mengandung penuh arti. Warganet pun berspekulasi rumah tangga Nathalie Holscher dan Sule sedang bermasalah.
Apalagi Nathalie Holscher juga memposting foto dirinya menangis. Isu keretakan rumah tangga Nathalie Holscher dengan Sule pun makin berembus kencang.
Hetty Holscher, nenek dari Nathalie Holscher memberi tanggapan soal unggahan sang cucu beberapa waktu lalu. Istri Sule itu sempat bikin geger gara-gara posting foto sedang menangis.
Baca Juga: Nenek Nathalie Holscher Benarkan Cucunya Cekcok dengan Sule
"Saya sempat bilang kenapa Nathalie nangis saya lihat kan. Ya orang yang nggak ngerti kan (bertanya) ada apa? Saya rasa wajar," ujar Hetty Holscher di kediamannya di kawasan Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Selasa (20/4/2021).
Alih-alih masalah dengan Sule, dia menduga sang cucuk menangis karena lagu.
"Itu mungkin ekspresinya (bawakan lagu baru) mungkin tersentuh lah, saya juga dengar lagu itu bagus sekali," sambungnya.
Dia juga menegaskan hal itu disebut tak berkaitan dengan aksi Nathalie Holscher yang menghapus semua foto Sule di akun Instagram-nya. Soal itu, Hetty Holscher tak bisa menjelaskan apa-apa.
"Itu (hapus foto) saya juga nggak pernah nanya, menurut saya aneh lah kalau saya tanya dia," ujar Hetty Holscher.
Baca Juga: Nathalie Holscher Unggah Foto Menangis, Keluarga Beri Penjelasan
Nenek Nathalie Holscher ini mengaku permasalahan dalam rumah tangga adalah wajar. Kemudian, bagaimana menyikapinya adalah hak sang cucu dan dia tak mau ikut campur.
"Hak dia itu sebagai istri yang menjalani rumah tangga," tuturnya.
Rumah tangga Nathalie Holscher dan Sule dikabarkan sedang tidak harmonis. Hal itu berawal dari unggahan Nathalie Holscher yang menangis.
Sebelum itu, dia pun menghapus semua foto Sule di akun Instagram miliknya.
Berita Terkait
-
Sule Jenguk Mahalini di Rumah Sakit, Warganet Salfok Ada Ranjang Bayi
-
Kedekatan Mahalini dengan Adik Ipar Tiri Bikin Terharu: Dulu Adzam Sering Digendong Lini
-
Tak Pilih Kasih ke Adik Tiri, Putri Delina Dapat Wejangan dari Sule: Itu Anak Tak Berdosa
-
Nathalie Holscher Unggah Hasil Jepretan Adzam, Wajah Glowing Curi Perhatian
-
Dikabarkan Bakal Jadi Saksi di Sidang Isbat Mahalini dan Rizky Febian, Sule Malah Bilang Begini
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"