SuaraLampung.id - Seorang bayi ditemukan warga di Kampung Pendowo Asri, Kecamatan Dente Teladas, Kabupaten Tulangbawang, Lampung, Minggu (18/4/2021) malam.
Bayi berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan dalam tas keranjang anyaman dekat pura rumah warga di Dente Teladas, Tulangbawang. Orang yang pertama menemukan bayi itu adalah seorang pelajar berinisial MG (13).
Kapolsek Dente Teladas AKP Rohmadi mengatakan, saat itu saksi mau menghidupkan sepeda motor miliknya yang terparkir di depan rumahnya dekat pura.
"Saksi mendengar ada suara seperti bayi dari arah pura, lalu saksi datangi sumber suara tersebut dan kaget setelah melihat ada sebuah tas keranjang anyaman yang di dalamnya berisi sesosok bayi laki-laki," ungkap AKP Rohmadi dilansir dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Baca Juga: Ortu Kerja, Bayi Tidur Di Trotoar Beralas Banner, Kisahnya Mengharukan
MG ini lalu memberitahu kepada ibunya. Karena takut ibunya memanggil warga yang melintas di depan rumah dan diketahui bernama Sugiyana atau Mbah Yono (50), warga Kampung Pendowo Asri.
Mbah Yono lalu menghubungi petugas dari Polsek. Setelah tiba di lokasi penemuan bayi, petugas kami dibantu warga langsung membawa bayi tersebut ke Puskesmas Pasiran Jaya.
"Bayi laki-laki ini masih dalam keadaan sehat dan baik-baik saja. Menurut keterangan dokter Didik Irianto, yang merupakan dokter umum di Puskesmas Pasiran Jaya, kalau bayi tersebut baru saja dilahirkan karena tali puser dan ari-ari masih menempel," kata AKP Rohmadi.
Bayi laki-laki tersebut saat ini masih dirawat di Puskesmas Pasiran Jaya. Dari lokasi petugasnya berhasil mengumpulkan barang bukti berupa tas keranjang anyaman, dua potong baju bayi, dan satu potong baju kerja karyawan yang masih ada darahnya.
'Petugas kami saat ini masih terus melakukan penyelidikan untuk mencari tahu siapa orang tua kandung dari bayi laki-laki tersebut,' kata Kapolsek.
Berita Terkait
-
Salah Embrio, Salah Anak: Kisah Ibu Australia yang Melahirkan Bayi Milik Pasien Lain
-
Lindungi Otak Si Kecil dari Kernikterus: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
-
Berapa Usia Ideal Perempuan Program Bayi Tabung? Ini Penjelasan Dokter
-
Dukungan Sosial atau Ilusi Sosial? Realita Psikologis Ibu Baru
-
5 Cara Mencegah Bayi Dicium Orang Lain saat Kumpul Lebaran, Waspada Bahayanya
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal