SuaraLampung.id - Kabar kurang mengenakkan datang dari Ustaz Zacky Mirza. Senin (18/4/2021) dinihari tadi, Ustaz Zacky Mirza dilarikan ke rumah sakit.
Ini terjadi setelah Ustaz Zacky Mirza memberikan ceramah di Pekanbaru, Riau. Saat berceramah, Ustaz Zacky Mirza tiba-tiba ambruk.
Melalui video yang dibagikan, Ustaz Zacky Mirza tergolek lemah di kasur rumah sakit. Tangannya pun terlihat mengenakan infus.
"Assalamualaikum, mohon doa semuanya untuk Ustaz Zacky Mirza yang baru saja ceramah di Pekanbaru," kata seseorang dalam video yang diunggah di Instagram Story sang ustaz.
Baca Juga: Ustaz Zacky Mirza Ambruk saat Ceramah, Terus Ucapkan Kalimat Tahlil
Ia juga menyertakan dua akun yakni @leoleak_ dan istri Ustaz Zacky Mirza, Shinta Tanjung.
Detik-detik sang ustaz ambruk juga ada dalam video yang kini telah beredar luas di media sosial. Di situ, dia tampak baru mau memulai tausiyah.
Ustaz Zacky kemudian terbata-bata dalam berbicara, hingga akhirnya ambruk. Gelas berisi air yang ada di meja juga ikut jatuh ke lantai.
Para jamaah langsung bergerak cepat maju ke panggung untuk berikan pertolongan. Ustaz Zacky Mirza terdengar terus mengucap kalimat tahlil meski sudah dibaringkan di lantai.
Sebagai informasi, Ustaz Zacky Mirza terbilang aktif mengisi ceramah ke berbagai daerah di Indonesia. Di Instagram pun ia kerap membagikan aktivitasnya.
Baca Juga: Diduga Kelelahan, Ustaz Zacky Mirza Pingsan saat Tausiyah di Pekanbaru
Terkini, Ustaz Zacky Mirza diketahui tengah mengisi ceramah di pulau Sumatera.
Berita Terkait
-
Siapa Ustad Kalcer yang Viral Diduga Sentil RUU TNI saat 'Ceramah'? Bukan Orang Sembarangan
-
Contoh Ceramah Tentang Malam Lailatul Qadar dan Keutamaan 10 Hari Terakhir Ramadhan
-
Inspirasi Ceramah: Zakat Sebagai Solusi Mengatasi Kemiskinan Umat
-
Ganjar Dimintai Tanda Tangan Bocah SD Usai Isi Ceramah di Masjid UGM, Netizen: Tanda Tangan Tarawih Paling Mahal
-
Raja Juli Antoni Serang Anies Gegara Ceramah di UGM, Netizen Pasang Badan: Ngiri Ya Gak Diundang?
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
Terkini
-
Hujan Deras, Kalianda Diterjang Banjir
-
Banjir Landa Bandar Lampung, 3 Warga Panjang Tewas Terseret Arus Deras
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang