SuaraLampung.id - Sebagai istri Sultan, tak heran jika Nagita Slavina selalu mengenakan barang-barang mewah dalam setiap penampilannya. Mulai dari sendal jepit mahal hingga tas branded.
Terkini Nagita Slavina kembali kedapatan memakai barang mahal dalam penampilannya. Bukan baju atau tas melainkan casing HP.
Casing HP yang digunakan Nagita Slavina bukan casing HP biasa. Casing HP nya keluaran brand fesyen mewah dengan harga tidak sembarangan. Kali ini, casing HP yang dipakai oleh ibu satu anak itu berasal dari merek Chanel.
Nagita diketahui memakai casing HP tersebut saat berkunjung ke Bandung bersama Raffi Ahmad dan Rafathar baru-baru ini. Tidak lama setelah itu, akun Instagram @fashion_nagitaslavina langsung mengulik casing HP Nagita.
Baca Juga: Nagita Slavina Pakai Casing HP Nyaris Rp21 Juta, Begini Penampakannya
Akun dengan jumlah followers lebih dari 1 juta itu menemukan fakta bahwa casing HP itu dibanderol dengan harga nyaris Rp21 juta. Nagita diketahui memakai casing HP Chanel series Classic Case With Chain untuk iPhone 12 Pro.
Melansir website resmi Chanel, casing HP Nagita terbuat dari bahan jenis lambskin leather. Material ini biasanya terbuat dari kulit domba atau kambing dengan tekstur yang lembut. Produk yang memakai bahan jenis ini cenderung terlihat lebih premium.
Casing HP Nagita juga memiliki detail lain berupa saku kecil yang dilengkapi dengan penutup. Bagian ini bisa dipakai untuk menyimpan kartu atau barang-barang kecil sesuai kebutuhan.
Fakta bahwa Nagita memakai casing HP yang harganya mencapai Rp21 juta pun menuai reaksi heboh dari warganet. Mereka yang biasanya membeli casing seharga puluhan atau ratusan ribu mendadak syok melihat hal ini.
"Yang kemarin Rp18 jutaan, sekarang hampir Rp21 juta, case doang padahal (emoji menangis)," kata warganet.
Baca Juga: Ingin Sahur Bareng, Nagita Slavina Susul Raffi Ahmad ke Lokasi Syuting
"Gaji gue selama 4 bulan, dapetin uang segitu harus ngosek WC dulu," tutur warganet lain.
Berita Terkait
-
Warung Makan Nunung di Solo Makin Sepi Usai Diganggu Pakai Tanah Kuburan, Sehari Cuma 1 Pesanan
-
Makin Menyala, Cuma Gantungan Tas Nagita Slavina Rogoh Kocek Sampai Rp61 Juta!
-
Dapat Transferan Uang dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Nunung Kaget Lihat Nominalnya
-
Adab Nagita Slavina 'Tolak' Ucapan Terima Kasih Usai Transfer Uang ke Nunung Disorot: Dari Dulu...
-
Main ke Kos Nunung yang Rp3,2 Juta Per Bulan, Nagita Slavina Tenteng Hermes Birkin: Harganya Setara Rumah
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Jadwal Buka Puasa Kota Bandar Lampung Kamis 13 Maret 2025
-
Lebaran 2025: Angkutan Barang Dibatasi di Lampung! Cek Jadwalnya
-
Serunya Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025, Dari Kuliner Lezat hingga Hiburan
-
Jejak Harimau Sumatera Ditemukan di Lampung Barat, Imbauan Darurat Dikeluarkan
-
Cek Kesiapan Terminal Rajabasa, Pelabuhan Bakauheni dan Stasiun Tanjungkarang Hadapi Pemudik