SuaraLampung.id - Artis Kartika Purtri memilih menyekolahkan anaknya Syarifah Syahra alias Ipeh ke luar negeri. Bukan di negara-negara Eropa atau Amerika, Kartika Putri memilih mengirim anaknya ke jazirah Arab.
Yaman, negara yang dipilh Kartika Putri sebagai tempat sang anak menimba ilmu. Bukan tanpa alasan Kartika Putri menyekolahkan Ipeh ke Yaman.
Bagi Kartika Putri, Yaman adalah tempat terbaik bagi Ipeh untuk menuntut ilmu utamanya ilmu agama sebagai bekal untuk kehidupan akhirat.
"MasyaAllah Tabarakallah. Kota Tarim, Hadramaut, Seiyun, Yaman, Kota Sejuta Wali," kata Kartika Putri di Instagram pada Senin (12/4/2021).
Baca Juga: Alasan Kartika Putri Sekolahkan Anak di Yaman Bikin Haru
Selanjutnya, dia pun berharap sang anak diberi kelancaran selama bersekolah di sana.
"Ku titipkan Putri Sulungku untuk menuntut ilmu agama Allah dengan sebaik baiknya dan sebenar-benarnya. Agar memiliki akhlak dan adab mulia kelak," ujar Kartika Putri.
"Dan mendapatkan ridhoMU. Menjalankan segala kewajibanMu dan juga sunnah Rasul. Mudahkanlah ya ALLAH. Ridhoilah ya ALLAH," sambungnya lagi.
Istri Habib Usman bin Yahya ini juga ingin sepulangnya dari Yaman, Syarifah Syahra bisa mengamalkan ilmunya dengan baik di Indonesia.
"Semoga kelak putriku bisa mengamalkan ilmu yang bermanfaatnya dan membagikannya kepadaku ,adik adik , keluarga dan kepada siapapun. Amin," tuturnya.
Baca Juga: Karyawan Dokter Richard Lee Bantah Rekam Sepupu Kartika Putri saat Menyusui
Sebagai penutup, Kartika Putri tidak memungkiri cukup berat melepas kepergian sang anak ke Yaman. Tapi dia tidak bisa berbuat banyak.
"Doa Bunda selalu buat ipeh nak. I LOVE YOU. Semakin berat tetapi semakin ikhlas karena kelak semua untuk bekal kita semua ya nak. Karena dunia hanyalah sementara," jelas Kartika Putri.
"Semoga yang memiliki keinginan menuntut ilmu di sana juga dikabulkan dan dimudahkan jalannya amin," imbuhnya.
Tidak menunggu lama, postingan Kartika Putri ini mendapat beragam komentar dari para netizen.
"Kok nangis bacanya, sehat-sehat ya Ipeh. Semoga dimudahkan belajar di sananya," kata @ajengnurulkholida di kolom komentar.
"Allohumma sholli 'ala Sayyidina Muhammad, semoga kelak mejadi penerus habib ya wan Ipeh cantik, jadi guru aamiin aamiin," timpal @raniranov30.
"Bacanya sambil nangis, aduh bakal kangen sama Ipeh, belakangan ini juga aku lagi liat konten-kontennya kak Karput yang ada Ipeh nya, sedihh banget. Sehat-sehat yah Ipeh," tambah @angitap2.
Berita Terkait
-
Khalisa Aghnia Bahira Umur Berapa? Tegur Ayu Ting Ting Dikira Main-main Pakai Kerudung
-
Senasib Kena Tegur Anak Kartika Putri, Begini Beda Reaksi Ayu Ting Ting dan Feni Rose
-
Dianggap Main-main Pakai Hijab, Ayu Ting Ting Kena Sentil Anak Kartika Putri
-
Masya Allah! Kartika Putri Putuskan Bercadar, Habib Usman: Bukan Paksaan Saya
-
Ceritakan Proses Kartika Putri Bercadar, Habib Usman bin Yahya Sempat Tawarkan Mengulur Waktu
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"