SuaraLampung.id - Pemerintah Pusat melarang masyarakat mudik Lebaran Idul Fitri 2021. Larangan mudik ini ditindaklanjuti Direktorat Lalu Lintas Polda Lampung.
Direktorat Lalu Lintas Polda Lampung melakukan sosialisasi larangan mudik Lebaran 2021 guna mencegah penyebaran COVID-19.
Sosialisasi kali ini, berlangsung di beberapa lokasi yakni di Mall Boemi Kedaton, Gereja Katedral Kristus Raja Tanjung Karang dan pusat oleh-oleh Aneka Sari Rasa.
"Kami juga melaksanakan giat sosialisasi larangan mudik Lebaran tahun 2021, untuk mengantisipasi mobilisasi masa dalam jumlah besar dari satu daerah ke daerah lain guna menghindari penyebaran COVID-19," kata Kasubditkamsel Ditlantas Polda Lampung, Kompol Syukur Kersana, Kamis (1/4/2021) dilansir dari ANTARA.
Karena itu, lanjutnya, untuk mengantisipasi momen arus mudik lebaran, Ditlantas Polda Lampung melakukan sosialisasi terkait larangan tersebut.
Ia menyebutkan bersama dengan jajarannya, juga memberikan imbauan tentang pentingnya penggunaan masker, cuci tangan, jaga jarak, tidak berkerumun, dan tetap melakukan berolahraga secara teratur dimasa pandemi COVID-19.
Syukur berharap masyarakat dapat memahami terkait larangan mudik Lebaran tahun 2021, guna memutus mata rantai penyebaran COVID-19.
Di sisi lain, dalam momen libur panjang serta peringatan kenaikan Isa Almasih, Ditlantas Polda Lampung melakukan sosialisasi protokol kesehatan.
"Kami akan terus melaksanakan giat sosialisasi protokol kesehatan dan membagikan masker kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker, guna mencegah mata rantai penyebaran COVID-19," tambahnya. (ANTARA)
Baca Juga: Tiket Kereta Untuk Keberangkatan Hanya Tersedia Sampai 30 April 2021
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
BRI Konsisten Hadirkan Solusi Pembiayaan bagi UMKM melalui PRABU Expo 2025
-
Gajah Dona Mati di Taman Nasional Way Kambas
-
Holding Ultra Mikro BRI Terus Lakukan Business Process Reengineering untuk Tingkatkan Layanan
-
Buruan! Minyak Goreng 1,5 Liter Turun Jadi Rp27.900 di Alfamart, Stok Cepat Habis
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Program Pemberdayaan dan Inovasi Berkelanjutan