SuaraLampung.id - Seorang prajurit TNI AL bernama Serka Imron terlibat duel dengan warga berinisial Sy di Kecamatan Ngambur, Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung, Selasa (2/3/2021) sore.
Duel berdarah itu mengakibatkan Serka Imron dan Sy mengalami luka sabetan senjata tajam. Serka Imron mengalami luka berat hingga mendapat perawatan di Rumah Sakit Umum Abdul Moeloek (RSUAM).
Sementara Sy juga mengalami luka namun tidak parah. Kanit Tipiter Polres Lampung Barat Ipda Juherdi membenarkan adanya perkelahian antara anggota TNI AL dengan warga.
Menurut dia, perkelahian keduanya menggunakan senjata tajam. "Untuk korban Serka Imron masih dalam perawatan di RSUAM. Sementara Sy sudah kami tahan," ujar Juherdi saat dihubungi Suaralampung.id, Kamis (4/3/2021).
Baca Juga: Bermula Cekcok, Dua Pemuda Ini Nyaris Baku Hantam Sebelum Diamankan Warga
Duel berdarah ini kata Juherdi dilatarbelakangi masalah sengketa lahan. Informasi yang beredar Serka Imron dan Sy saling klaim lahan sawit di Pemangku Sukajadi, Ngambur, seluas 2 hektare.
Permasalahan ini sudah berlangsung lama hingga akhirnya berujung pada perkelahian antara Serka Imron dan Sy. Juherdi mengatakan, saat peristiwa itu terjadi ada saksi mata yang melihat.
Namun saksi mata itu melarikan diri begitu melihat keduanya mulai terlibat duel menggunakan senjata tajam. Setelah peristiwa itu terjadi, Sy langsung melapor ke polsek.
"Tersangka datang ke polsek melapor habis berkelahi dengan Serka Imron," ujar Juherdi. Petugas yang mendapat laporan langsung menuju ke tempat kejadian perkara (TKP).
Saat polisi tiba di TKP, Serka Imron sudah terkapar. Polisi langsung membawa Serka Imron dan Sy ke puskesmas untuk mendapat perawatan.
Baca Juga: Rebutan Burung Kutilang, 2 Sepupu di Lampung Barat Terlibat Duel Maut
Karena luka yang dialami Serka Imron cukup serius, akhirnya Serka Imron dibawa ke RSUAM di Bandar Lampung.
Berita Terkait
-
Duel Flagship: Xiaomi 15 Pro vs 14 Pro, Mana yang Layak Dimiliki?
-
Kapan Jadwal Laga Tinju Mike Tyson vs Jake Paul? Hadiahnya Rp 1,2 Triliun dan Tayang di Sini!
-
3 Drama China Dibintangi Yang Xu Wen Tayang 2024, Terbaru Duel of Shadows
-
A18 Pro vs Snapdragon 8 Gen 4: Duel Chipset Andalan Terbaru
-
Jelang GP Austria 2024, Marc Marquez Enggan Terlibat Duel dengan Siapapun
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"
-
Narkoba Rp39 Miliar Dimusnahkan Polres Lampung Selatan