SuaraLampung.id - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi melantik tujuh kepala daerah baru di Provinsi Lampung, Jumat (26/2/2021). Pada pelantikan itu, Arinal memberikan beberapa pesan kepada para kepala daerah baru.
Ketujuh bupati serta wali kota yang hari ini resmi dilantik ialah Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana - Deddy Amarullah, Bupati dan Wakil Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto - Pandu Kesuma, Bupati dan Wakil Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad - Ardito.
Selanjutnya Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona - S Marzuki, Bupati dan Wakil Bupati Lampung Timur Dawam Rahardjo - Azwar Hadi, Bupati dan Wakil Bupati Waykanan Raden Adipati Surya - Ali Rahman serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Metro Wahdi Sirajjudin - Qomaru Zaman.
Kepada tujuh kepala daerah itu, Arinal meminta kepada semua kepala daerah mampu menangani serta menekan kasus COVID-19 di daerah masing-masing.
Baca Juga: Pelantikan Tujuh Kepala Daerah di Lampung Terapkan Protokol Kesehatan
"Saya minta kepada tujuh kepala daerah yang hari ini telah dilantik, untuk bekerja keras menekan kasus COVID-19 di daerah masing-masing," ujar Arinal Djunaidi, Jumat (26/2/2021) dilansir dari Antara.
Ia mengatakan monitoring dan evaluasi dalam seluruh kebijakan untuk menekan kasus COVID-19 harus dilakukan, terutama bagi daerah dengan kasus COVID-19 yang cukup tinggi.
"Saya berpesan khusus bagi kepala daerah di Kota Bandar Lampung dan Kabupaten Lampung Tengah agar berani membuat kebijakan untuk menurunkan kasus COVID-19 karena penambahan kasus harian cukup banyak," katanya.
Menurutnya, sinergitas antarkepala daerah serta instansi terkait dalam menangani kasus COVID-19 di daerah masing-masing harus terus dijaga.
"Pemilihan kepala daerah memang identik dengan rasa individualis serta persaingan, namun saat ini mari kita kembali lagi bersinergi untuk membangun Lampung serta menjaga masyarakat dari paparan COVID-19," ujarnya.
Baca Juga: Dapat Izin Pelantikan Langsung, Ini Alasan Nurdin Abdullah ke Mendagri
Ia menjelaskan sejumlah hal yang harus dilakukan selain menekan kasus COVID-19 juga membantu pemulihan ekonomi masyarakat.
Berita Terkait
-
Mendagri Umumkan Tak Ada Pelantikan Kepala Daerah Serentak Jilid II di Istana
-
Dari Margin Wieheerm hingga Syahnaz Sadiqah, Intip Pesona Selebriti Dampingi Suami Pelantikan Kepala Daerah
-
Stop Rapat di Hotel, Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Pilih Efisiensi Anggaran Pakai Wisma
-
Resmi Dilantik, Prabowo ke 961 Kepala Daerah: Saudara adalah Pelayan Rakyat!
-
Resmi Jadi Gubernur Jabar, Dedi Mulyadi Tolak Mobil Dinas: Anggaran Aneh-aneh Saya Hapus!
Tag
Terpopuler
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
- 5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
Pilihan
-
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Pertandingan Liga Italia Ditunda
-
Prabowo Ugal-ugalan Buat Kebijakan, Para Taipan RI Ramai-ramai Larikan Kekayaan ke Luar Negeri
-
Jordi Amat dan Saddil Ramdani Main di Persib? Ini Prediksi Pemain yang Bakal Tergusur
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
Terkini
-
3 Nyawa Melayang Akibat Banjir Bandang di Panjang, Eva Salahkan Pelindo
-
Jadi Markas Bhayangkara FC, Stadion Sumpah Pemuda Direnovasi Sesuai Standar Internasional
-
Kafe di Jalinsum Kalianda Terbakar! Banjir dan Korsleting Diduga Jadi Penyebab
-
Hujan Deras, Kalianda Diterjang Banjir
-
Banjir Landa Bandar Lampung, 3 Warga Panjang Tewas Terseret Arus Deras