SuaraLampung.id - Ummu Hani, warga Tanjungbintang, Lampung Selatan, viral di media sosial. Ummu Hani viral setelah postingannya berpose di tengah jalan berlumpur diunggah di akun Facebook nya.
Ummu Hani berpose bak model di tengah jalan rusak yang berlumpur. Ini Ummu Hani lakukan untuk menyindir pihak pemerintah yang tidak juga memperbaiki jalan tersebut.
Belakangan Ummu Hani telah menghapus postingannya yang viral tersebut. Menurut Ummu Hani, ia menghapus fotonya karena sudah diberitahu pesannya sudah sampai ke Bupati Lampung Selatan.
“Saya hapus postingan saya bukan karena ada intervensi dari pihak manapun, tapi karena saya merasa pesan saya sudah sampai ke pemerintah Lamsel. Ada saudara saya yang kerja di pemkab Lamsel bilang, Pak Nanang (Bupati Lamsel) sudah melihat, tadi juga sudah ada yang ukur-ukur jalan,” ungkap Ummu Hani saat dikonfirmasi suaralampung.id, Kamis (11/2/2021).
Baca Juga: Viral Foto Wanita Berpose Bak Model di Jalan Rusak dan Berlubang
Ia juga mengaku awalnya terinspirasi ada warga lain yang posting foto di jalan rusak bergaya foto model, jadi dia mengikuti cara itu sebagai sindiran ke pemda.
“Saya juga kaget bisa disambut dan seviral itu, saya juga menghargai komentar siapapun terkait foto itu. Tapi saya akan tetap memantau dan mengikuti sampai jalan itu diperbaiki,” pungkasnya.
Kepala Dinas Perhubungan Lampung Selatan, Mulyadi Saleh, berjanji akan segera turun ke lapangan melihat ruas jalan Kecamatan Tanjungbintang, yang rusak parah. Hal itu setelah foto warga berkubang di jalan berlumpur viral di media sosial.
“Senin saya akan turun langsung melakukan pembinaan kepada kendaraan yang over dimensi over load (Odol), sesuai instruksi Bupati Lamsel, Nanang Ermanto. Kami juga akan minta bantuan polisi pamong praja,” ungkapnya saat dihubungi Suaralampung.id, Kamis (11/2/2021).
Pantauan itu akan dilakukan di sepanjang jalan masuk Kecamatan Tanjungbintang di depan pabrik coca cola hingga Pasar Tanjungbintang yang rusak parah.
Baca Juga: Percepatan Proyek Bakauheni Harbour City Digodok Pemerintah
Karena, menurut Mulyadi, Bupati Lamsel sebelumnya sudah berencana melakukan pengawasan kendaraan Odol tersebut, sesuai surat dari Menteri Perhubungan.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Portofolio Sustainable Finance BRI Tembus Rp796 Triliun, Terbesar di Indonesia
-
Desa BRILiaN Hargobinangun di Lereng Merapi: Hasil Inovasi UMKM Bersama BRI
-
Di Antara Kabut Batu Tegi: Petani, Konservasi, dan Jalan Panjang Menuju Harmoni
-
Warga Lampung Wajib Tahu! Masuk SMA/SMK Kini Pakai SPMB, Ini 4 Jalur Pendaftarannya
-
BRImo Bagi-bagi Mobil BMW & Hadiah Mwah Lainnya, Simak Daftar Pemenangnya!