SuaraLampung.id - Wajah berjerawat bisa membuat tak percaya diri karena menggangu penampilan.
Banyak cara dilakukan orang untuk menghilangkan jerawat di wajahnya.
Ada yang pergi ke klinik kecantikan atau menggunaka produk kecantikan yang dijual bebas.
Padahal ada cara alami untuk mengatasi jerawat di wajah.
Baca Juga: Cegah Jerawat dan Kerutan, Kurangi Konsumsi 4 Asupan Berikut
Melansir dari NDTV, ada sejumlah makanan yang nyatanya bisa menurunkan risiko Anda untuk jerawatan.
Berikut lima asupan makanan yang bisa Anda konsumsi untuk menghindari jerawat.
1. Air
Air membawa nutrisi dan oksigen ke dalam tubuh serta menjaga organ tetap terpenuhi gizi dan bugar untuk melawan jerawat.
2. Air Lemon
Baca Juga: 5 Makanan Pencegah Jerawat, Sudah Terbukti Sehat dan Kaya Manfaat
Air lemon membantu menghilangkan limbah asam dan membersihkan hati dengan asam sitrat dan membangun enzim untuk menghilangkan racun darah. Air lemon juga mampu membersihkan pori-pori dan membuat kulit Anda terasa segar dan cerah.
3. Buah
Selain lemon, ada tiga buah yang perlu Anda konsumsi guna menurunkan risiko jerawatan, seperti raspberry, semangka, dan apel.
Raspberry sendiri termasuk makanan yang mengandung vitamin, antioksidan dan serat. Buah ini kaya akan fitokimia yang melindungi kulit.
Sementara itu, apel mengandung banyak pektin yang merupakan musuh jerawat. Anda perlu makan apel dengan kulitnya karena bisa konsentrasi pektin kebanyakan berasal dari kulitnya. Sedangkan semangka memiliki bermanfaat untuk menghilangkan noda pada kulit.
Semangka kaya vitamin A, B dan C dan menjaga kulit tetap segar, bercahaya, dan terhidrasi. Semangka juga membantu mencegah jerawat dan menghilangkan bekas luka dan bekas jerawat.
4. Produk Susu
Berbagai produk susu rendah lemak mengandung vitamin A yang merupakan salah satu komponen terpenting dari kesehatan kulit.
Dalam hal ini, yogurt bisa menjadi produk susu pilihan karena punya kualitas antijamur dan antibakteri. Yogurt juga bermanfaat untuk membersihkan kulit dan membuka pori-pori yang tersumbat.
5. Kacang Kenari
Konsumsi kacang kenari secara teratur akan membantu meningkatkan kehalusan dan kelembutan kulit. Minyak kenari mengandung asam linoleat yang membantu menjaga struktur kulit supaya tetap kedap air dan terhidrasi dengan baik.
Sementara itu, selenium makanan yang berasal dari kacang-kacangan dapat mengurangi risiko kerusakan kulit akibat sinar matahari.
Berita Terkait
-
3 Varian Oil Serum dari Oasea, Ampuh Redakan Jerawat dan Pudarkan Dark Spot
-
Cleanser dan Face Mask, 3 Skincare Berbahan Buah Anggur Ampuh Atasi Jerawat
-
3 Varian Serum dari Lacoco, Lawan Jerawat Meradang hingga Tanda Penuaan
-
3 Rekomendasi Serum Lokal yang Mengandung Mugwort, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
3 Produk Eksfoliasi dari Cleora Beauty untuk Kulit Sensitif hingga Jerawat
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Seniman Lampung Berprestasi Bakal Diganjar Anugerah Seni 2024
-
Distribusi Logistik Pilkada Bandar Lampung Dimulai H-3 Pemungutan Suara
-
IKM Lampung Didorong Tangkap Peluang Emas Pariwisata Pasca Pandemi
-
Komplotan Asal Lampung Utara Kuras ATM hingga Rp 2 Miliar Modal Tusuk Gigi
-
Jalan Tertutup Longsor di Lemong Pesisir Barat, Polisi & Warga Kerja Bakti