SuaraLampung.id - Apakah Anda pernah mengalami mual dan rasa tidak nyaman ketika bangun tidur? Bisa jadi itu tanda gerd. Gerd terjadi karena asam lambung mengalir kembali (atau refluks) ke esofagus, saluran yang menghubungkan tenggorokan ke perut. Gerd biasanya dialami sebagian besar orang pada malam hari, setelah makan malam. Tetapi tak sedikit juga yang merasakan ketidaknyamanan ini saat pagi hari, terutama saat bangun tidur.
Penelitian dari Fakultas Kedokteran Universitas Arizona, Amerika Serikat, pada 2009, menemukan bahwa 48,7 persen peserta mengalami refluks asam dalam 20 menit pertama setelah bangun di pagi hari. Seluruh responden penelitian disebutkan memiliki riwayat gerd.
Gejala asam lambung yang paling umum adalah mulas. Gejala lainnya seperti rasa asam yang naik ke mulut atau tenggorokan, mual, nyeri dada, batuk kering, hingga makanan membutuhkan waktu lebih lama untuk ditelan disertai dengan perasaan makanan menempel di kerongkongan.
Gerd saat pagi hari bisa dihindari dengan cara sederhana. Dikutip dari Healthline, berikut yang bisa dilakukan untuk menghindari gerd saat bangun tidur.
- Tidur dengan tubuh Anda terangkat dari pinggang ke atas dengan meninggikan ujung tempat tidur setinggi 15 hingga 23 sentimeter.
- Berhenti makan 3 jam sebelum tidur.
- Jauhi makanan yang biasanya menyebabkan refluks asam, seperti kopi, coklat, bawang putih, bawang merah, dan mint.
Gerd pagi hari kemungkinan akan semakin berisiko terjadi jika mengalami obesitas, kebiasaan merokok, meminum alkohol, menderita hernia hiatus, juga sedang konsumsi obat yang melemahkan sfingter esofagus bagian bawah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Libur Tahun Baru Tanpa Uang Tunai: 7 Kartu Kredit yang Kerap Punya Promo Traveling
-
Cek Fakta: Viral Video Polisi Tilang Iring-iringan Pengantar Jenazah, Ini Faktanya!
-
7 Promo Frozen Food untuk Stok Makan Praktis Keluarga Selama Libur Tahun Baru
-
3 Lokasi Pemandian Air Panas di Kaki Gunung Rajabasa untuk Wisata Relaksasi di Lampung
-
7 Air Terjun Tertinggi dan Paling Megah di Lampung untuk Liburan Petualangan