SuaraLampung.id - Klub-klub peserta Liga 1 mengusulkan kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk membatalkan kompetisi musim 2020. Selain itu, klub peserta juga mengusulkan agar kompetisi 2021 tak memakai sistem degradasi.
Salah satu tim yang mengusulkan hal tersebut adalah Persik Kediri. Pandemi Covid-19 yang ada saat ini membuat banyak klub 'terluka' dan mati-matian bertahan dalam krisis finansial lantaran minimnya pemasukan selama kompetisi terhenti.
"Kami usulkan, format kompetisi dibuat tanpa degradasi. Pandemi [Covid-19] mereset banyak hal," kata Presiden Persik, Abdul Hakim Bafagih, dalam rilisnya, Sabtu (16/1/2021).
"Jadi, kurang pas apabila ada sistem degradasi. Biarkan klub-klub pulih terlebih dahulu," ia menambahkan.
Baca Juga: Setuju Liga 1 2020 Dihentikan, Persija Tunggu Keputusan PSSI
Lelaki yang juga anggota Komisi X DPR RI Fraksi Partai PAN itu mengusulkan, Liga 1 2021 dimulai paling cepat Juli tahun ini. Pertimbangannya adalah proses vaksinasi yang mulai berjalan dan tren pandemi Covid-19 yang masih tinggi.
Selain itu, ia juga meminta segala tuntutan pemain dan pelatih akibat ketidakjelasan Liga 1 2020 menjadi tanggung jawab PSSI dan PT LIB
Usulan terakhir, Persik meminta rapat umum pemegang saham (RUPS) 2021 segera dilaksanakan. Agendanya, membahas hal-hal yang berkaitan dengan keuangan PT LIB dan proyeksi ke depan.
"Menurut kami, perlu ada evaluasi terhadap nilai kontrak sponsor kepada LIB. Karena kita layak menaikkan nilainya," pungkasnya.
Sebagai informasi, kompetisi sepakbola profesional Indonesia sudah terhenti sejak Maret 2020 akibat pandemi Covid-19 yang menghantam Tanah Air.
Baca Juga: Setuju Degradasi Dihapus, Bhayangkara Usul Liga 1 2021 Bergulir Juni
PSSI dan PT LIB sempat berencana untuk melanjutkan kompetisi pada Oktober 2020, tetapi hal itu urung terwujud lantaran izin keramaian dari pihak kepolisian tak kunjung keluar.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
-
FIFA Nilai Persib Klub Paling Profesional se-Indonesia, Bobotoh: Semoga Jadi Pelecut Buat Klub Lain
-
Bayang-bayang Pemecatan Menghantui, Carlos Pena Umbar Janji
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Demi Piala Dunia U-17, PSSI Harus Pertimbangkan Menambah Pemain Keturunan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Rekonstruksi Penembakan Polisi di Way Kanan: Ada Adegan Dihilangkan, Pelaku Tidak Menyesal
-
Geger! Korupsi Tol Lampung Terungkap: Negara Rugi 66 Miliar, Kontraktor BUMN Terseret?
-
Pemutihan Pajak Terakhir di Lampung Sebelum Kendaraan Bodong Dihapus Permanen
-
Terungkap! Detik-Detik Oknum TNI Tembak 3 Polisi di Arena Sabung Ayam Way Kanan
-
Korupsi Dana KB: Mantan Bendahara Dinas PPKB Tubaba Ditahan