SuaraLampung.id - Serangga masuk ke dalam telinga bisa dialami siapa saja. Biasanya, jenis serangga yang kerap masuk ke dalam telinga adalah nyamuk, lebah, hingga laba-laba. Jika Anda merasakan sesuatu bergerak di dalam telinga, dan diikuti suara berdenging, bisa jadi itu tanda ada serangga di dalam telinga.
Serangga masuk ke dalam telinga bisa jadi akan bertahan dan hidup di dalam telinga. Anda bisa mengaamati tanda-tanda berikut untuk mengidentifikasi apakah ada serangga yang masuk ke dalam telinga.
- Telinga terasa penuh
- Pembengkakan pada telinga
- Pendarahan atau nanah mengalir dari telinga
- Gangguan pendengaran
Jangan panik jika memang benar ada serangga masuk ke dalam telinga. Meski keberadaan serangga di dalam telinga ini bisa berbahaya, yang salah satunya bisa membuat pendengaran Anda menjadi berkurang, hal ini bisa Anda atasi sendiri di rumah. Segera lakukan langkah-langkah untuk mengeluarkan serangga tersebut dengan cara berikut, seperti dikutip dari Medicalnewstoday.
- Miringkan kepala ke sisi yang terdapat serangga. Hal ini dapat dilakukan dengan menggoyangkan kepala dengan lembut untuk mengusir serangga. Usahakan jangan memukul telinga karena ini dapat menyebabkan masalah baru.
- Jika serangga masih hidup, coba tuangkan sedikit minyak sayur ke dalam telinga. Minyak sayur akan membuat serangga mati lemas sehingga lebih mudah dikeluarkan.
- Jika serangga sudah mati, coba bilas keluar dari telinga menggunakan air hangat.
- Hindari menempelkan pinset, cotton bud, atau benda lain ke dalam telinga. Hal ini hanya akan membuat serangga terdorong lebih jauh yang menyebabkan kerusakan gangguan pendengaran.
- Terangi telinga dengan lampu senter atau lampu ponsel. Konon, cara itu dapat membuat serangga keluar dari telinga karena ia menemukan jalan keluar.
- Jika Anda sebelumnya telah mengalami masalah telinga, seperti infeksi telinga, segera hubungi dokter untuk penanganan lebih lanjut.
Lalu, bagaimana cara mencegah agar kejadian serangga masuk ke dalam telinga tak terulang lagi? Anda bisa mrncoba beberapa cara berikut.
Baca Juga: Duh! Salah Taruh Tulisan, Rak Minuman Ini Dipenuhi Obat Pembasmi Serangga
- Oleskan obat nyamuk losion di sekitar telinga, terutama di wilayah yang banyak serangga.
- Pakai penutup telinga saat berkemah. Hal ini sangat berguna untuk mencegah masuknya serangga ke dalam telinga.
- Jaga kebersihan rumah untuk mengurangi kemungkinan masuknya serangga di dalam ruangan. (Fajar Ramadhan)
Berita Terkait
-
Ngeri! Kecoak Hidup Ditemukan di Usus Pria Ini Setelah Makan di Pasar Malam
-
Ulasan Buku Rayap Sang Arsitek Handal: Serangga yang Ahli Membangun Sarang
-
Invasi Semut Super di Eropa, Bukan Cuma Menggigit tapi Juga Merusak Properti
-
Mengerikan! Pria Ini Kehilangan Mata Gara-gara Tepuk Lalat di Wajah
-
Berhasil Lahap 770 Gram Jangkrik dan Ulat, Pria Ini Juarai Lomba Makan Serangga di Thailand
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
KUR Lampung Capai Rp7,9 Triliun, 3 Daerah Ini Terbesar!
-
Kebangkitan Lada Hitam Lampung: 63 Kontainer Diekspor ke Vietnam
-
NU Lampung Serukan Persatuan Pasca Pilkada 2024: Jangan Terprovokasi!
-
Pj Gubernur: Lampung Butuh Rumah Sakit Khusus
-
Timses Mirza-Jihan Minta Maaf Usai Unggul Telak di Pilgub Lampung 2024 Versi Hitung Cepat