SuaraLampung.id - Ratusan rumah, sekolah, dan fasilitas umum lainnya di Desa Sukamara dan Desa Banjarmasin, Kecamatan Bulok, Kabupaten Tanggamus terendam banjir pada Selasa (5/1/2021) malam.
Banjir terjadi setelah hujan yang mengguyur wilayah tersebut sejak sore hari, mengakibatkan tanggul penahan air dari sungai Way Bulok, jebol.
Air juga sempat menggenangi jalan lintas Sumatera bagian barat, yang menghubungkan Kabupaten Tanggamus dengan Kabupaten Pringsewu.
Menurut Kapolsek Pugung, IPDA Okta Devi yang dihubungi Suaralampung.id, sempat terjadi kemacetan total di ruas jalan Kecamatan Bulok menuju Kecamatan Pardasuka, Pringsewu maupun sebaliknya.
Baca Juga: Sungai Pesanggrahan Situbondo Meluap, Dua Dusun Terendam Banjir
"Namun sekitar pukul 21.30 WIB sudah mulai surut dan bisa dilintasi secara perlahan," ungkapnya.
Lebih lanjut menurut Kapolsek, ketinggian air mencapai hampir satu meter di perumahan warga. "Tidak ada korban jiwa, namun data sementara ada sekitar 200 rumah yang terendam, satu masjid, dan sebuah sekolah," tambahnya.
Saat ini pihak kepolisian dibantu BPBD setempat, serta aparat desa masih mendata lebih rinci dampak akibat banjir tersebut. "Petugas masih di lokasi untuk memastikan situasi yang kondusif," tambah Kapolsek.
Berdasarkan informasi dari Nanang, seorang warga setempat, air sudah mulai surut meski hujan masih terjadi dengan intensitas lebih rendah.
"Petugas dengan warga juga masih bekerja membersikan material lumpur dan batu yang masuk kerumah warga," katanya saat dihubungi Suaralampung.id via WhatsApp.
Baca Juga: Langganan Banjir, Warga Sebut Wahana Baru Rekreasi di Malang
Petugas pun masih disiagakan untuk mengantisipasi adanya banjir susulan dari bagian hulu. Sementara, menurut Nanang, beberapa warga yang kondisi rumahnya terdampak banjir cukup parah, mengungsi ke rumah kerabatnya atau tempat yang lebih tinggi.
Berita Terkait
-
Oli Mesin Tercampur Air, Musuh Tersembunyi di Balik Banjir
-
Mobil Terendam Banjir? Jangan Langsung Nyalakan Mesin
-
Fenomena Super New Moon, 11 Kelurahan di Jakut dan Kepulauan Seribu Berpotensi Terendam Banjir Rob
-
Ketika Mobil Listrik Wuling Air EV Terabas Banjir, Berjalan Santai Tanpa Halangan
-
Berita Kemarin: Banjir Kepung Permukiman Warga, JLF Sepi Pengunjung Imbas Ekonomi Lesu
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Singgung Prabowo Subianto, Ini Respon Jokowi Soal Isu Matahari Kembar
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
Terkini
-
Hujan Deras, Kalianda Diterjang Banjir
-
Banjir Landa Bandar Lampung, 3 Warga Panjang Tewas Terseret Arus Deras
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang