SuaraLampung.id - Viral sebuah foto tenaga kerja wanita (TKW) asal Indonesia di Arab Saudi menginjak kitab suci Alquran.
TKW bernama Uliyah itu mengunggah fotonya sedang menginjak Alquran sambil mengenakan jilbab.
Keluarga tak percaya Uliyah menginjak Alquran karena keinginannya.
Hal ini diungkapkan Aisyah, ibunda Uliyah.
Aisyah yakin anaknya tidak menistakan Islam. Aisyah pun yakin anaknya dijebak di Arab Saudi.
Hal tersebut diungkapkannya saat SuaraBanten.id (grup Suaralampung.id) berkunjung ke kediaman Uliyah di Kampung Udik, Desa Kedung Dalem, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Banten.
Keluarga syok mengetahui kabar Uliyah menginjak Alquran.
Hafid, adik ipar Uliyah, dan keluarga tak percaya saat melihat Uliyah injak Al Quran, dan fotonya diunggah di Facebook hingga viral.
Aisyah tidak bisa berbicara banyak saat melihat postingan dari anaknya tersebut. Dia meyakini putrinya tidak akan menistakan agamanya sendiri.
Baca Juga: Satpol PP Datangi Rumah Wanita Berjilbab Injak Al Quran di Kampung Udik
"Tidak mungkin anak saya menistakan agamnya sendiri. Saya dengan bapaknya almarhum mendidiknya dengan agama yang baik," tuturnya sambil sesenggukan.
Aisyah meyakini perbuatan tersebut bukan dilakukan oleh putrinya. Namun ada yang sengaja ingin menjatuhkan nama anaknya.
"Makanya saya berharap jika hal ini karena ada orang di balik itu bisa diproses hukum dengan kepolisian," sebutnya.
Viral di Facebook
Diberitahakan sebelumnya, Wanita berjilbab injak Alquran. Diduga wanita berjilbab injak Alquran ini warga Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang.
Foto wanita berjilbab injak Alquran itu viral di media sosial Facebook. Dalam foto, ada wajah wanita berjilbab injak Alquran.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Diskon Indomaret Akhir November: Harga Yogurt dan Sosis Turun, Banyak Produk Jadi Rp 3 Ribuan
-
Tri Wenita, AgenBRILink yang Membawa Layanan Perbankan Menyapa Warga Desa
-
3 Trik Nasi Pulen dan Wangi untuk Masak Harian ala Ibu-Ibu Hemat Alfamart
-
Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Naik Akhir Bulan, Rincian Lengkap Biaya Terbarunya
-
Sat Set Promo Indomaret! 11 Snack & Yogurt Viral Mulai Rp3 Ribuan, Wajib Borong