SuaraLampung.id - Seorang tahanan Direktorat Reserse Narkoba Polda Lampung dikabarkan kabur dari Rutan Polsubsektor Kemiling, Jumat (18/12/2020) siang.
Tahanan kabur itu diketahui berinisial DA.
Saat dikonfirmasi mengenai informasi tahanan kabur, Kabid Humas Polda Lampung Kombes Zahwani Pandra Arsyad mengaku belum mengetahui hal itu.
Pandra meminta jurnalis Suaralampung.id menghubungi Kasubbid Penmas Polda Lampung AKBP Iedwan Mahfi.
Saat dihubungi AKBP Iedwan Mahfi meminta waktu untuk mengkroscek kebenaran informasi tersebut.
Setelah beberapa menit, Iedwan mengaku masih berupaya mencari tahu kebenaran informasi tahanan kabur.
Informasi yang didapat Suaralampung.id, tahanan berinisial DA kabur diduga karena kelalaian petugas.
Pada Jumat siang, seorang anggota Bripka TR meminta izin kepada Kepala Jaga Tahanan Bripka TS untuk mengeluarkan DA dari dalam sel.
Bripka TR beralasan meminta DA dikeluarkan untuk mengurut tubuhnya.
Baca Juga: 7 Tahanan di Mapolresta Pekanbaru Kabur, Polisi: Mereka Lagi Dikejar
Kepala Jaga pun mengizinkan dan mengeluarkan DA dari dalam sel.
Bripka TR lalu membawa DA ke ruangan kosong di sebelah penjagaan untuk urut.
Keenakan di urut, Bripka TR ketiduran.
Saat terbangun, Bripka TR menanyakan ke petugas jaga mengenai keberadaan DA.
Setelah dicek ternyata DA sudah tidak ada di tempat.
DA diduga kabur dari jendela ruangan tempatnya mengurut Bripka TR.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Promo Alfamart Paling Murah Sejagat untuk Kebutuhan Harian, Tanpa Syarat Belanja
-
7 Fakta Kasus Perjalanan Dinas Fiktif DPRD Lampung Utara Rugikan Negara Rp2,9 Miliar
-
5 Fakta Viral Polisi Kejang-kejang Usai Kecelakaan di Kemiling Bandar Lampung
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!