SuaraLampung.id - Pengacara kondang Hotman Paris menolak menjadi pengacara Habib Rizieq Shihab.
Hotman Paris memiliki alasan kuat mengapa dirinya tidak bersedia menjadi pengacara Habib Rizieq.
Penolakan Hotman Paris sebagai pengacara Habib Rizieq ini merespons permintaan warganet.
Hotman Paris mengaku diminta warganet untuk mendampingi proses hukum yang tengan dijalani pentolan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab.
Baca Juga: Soal Rizieq, Polda Banten: Pemeriksaan Gubernur Banten Wewenang Polda Metro
Belakangan, pengacara yang akrab disapa Bang Hotman ini mengatakan dirinya menolak untuk menjadi kuasa hukum Habib Rizieq.
Ia mengatakan menolak menjadi kuasa hukum Rizieq yang sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus pelanggaran protokol kesehatan karena menggelar kerumunan massa di kawasan Petamburan, bulan kemarin.
Apa sebab? Menurut Hotman, banyak tokoh dan pengacara hebat di sekitar Rizieq yang akan membela jika dibutuhkan.
"Banyak tokoh-tokoh dekat sama Rizieq itu yang juga pengacara, mereka akan membela Habib Rizieq bukan Hotman," kata Hotman Paris menegaskan, saat ditemui di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Rabu (16/12/2020).
Pengacara kelahiran 20 Oktober 1959 ini beralasan ingin memberikan kesempatan pada pengacara-pengacara lain yang justru menawarkan diri jadi pengacara Habin Rizieq Shibab.
Baca Juga: Blak-blakan Hotman Paris Ngaku Suka Gisella Anastasia
"Banyak pengacara senior yang dekat sama Habib Rizieq, jadi saya kasih lah kesempatan pada mereka," ujarnya.
Ditambah lagi, Hotman Paris tengah menangani banyak perkara bisnis. Dia mengaku tidak punya waktu untuk menambah perkara lainnya.
"Saya terlalu sibuk untuk perkara bisnis. Hampir semua konglomerat saya pengacaranya. Jadi saya tidak mungkin ada waktu lagi," ujarnya.
"Dan saya menghormati para pengacara senior yang selama ini membela Habib Rizieq. Silakan saja mereka," katanya.
Sebelumnya, permintaan tolong pendukung Habib Rizieq tersebut diungkapkan sendiri oleh Hotman Paris melalui akun Instagram pribadinya.
"Ini salah satu dari ratusan dm ke hotman!! Kenapa minta Hotman? Banyak pengacara top yang lebih hebat dari hotman! Gimana saran para fanss??" kata Hotman, Senin (14/12/2020).
Dalam unggahannya itu, Hotman membagikan sebuah foto tangkapan layar dari seorang warganet bernama Pocut Sarina alias @sarina_cut.
Sarina menyapa Hotman Paris dan mengungkapkan keinginannya untuk memperoleh jasa pengacara papan atas itu.
"Selamat pagi pak @hotmanParis, pak kami membutuhkan jasamu untuk Habib Rizieq berapa kami harus bayarnya jasamu pak pls, i will do best for u pak @hotmanParis," kata Sarina
Berita Terkait
-
Hotman Paris Dapat Kabar Langsung dari Italia, Terpilih sebagai Pembeli Model Terbaru Lamborghini
-
Kena Sentil Sana-sini, Doktor Ini Justru Puji Gelar Kehormatan Raffi Ahmad: Harusnya Dia Profesor
-
5 Potret Calon Menantu Hotman Paris Winona, Tampil Memukau dengan Baju Cheongsam dari Desainer Terkenal di Acara Sangjit
-
Beda Sikap Rizieq Shihab Soal Kasus Ahok vs Suswono Jadi Omongan, Bak Langit dan Bumi
-
Razman Arif Nasution Tak Ditahan Meski Sudah Tersangka dan Dilimpahkan ke Kejari: Saya Kooperatif
Tag
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
Terkini
-
"Kampus Bobrok": 2 Mahasiswa UM Metro Dikriminalisasi Usai Kritik Fasilitas
-
Habiskan Rp44 Miliar, Pasar Natar Lampung Selatan Kini Berwajah Modern
-
Cegah Kekerasan Anak, Tiga Desa di Lampung Timur Bentuk PATBM
-
Kena Tipu, Pria di Metro Kuras Tabungan Rp315 Juta Demi Sang Anak Lulus CPNS
-
Penyelundupan Kulit Biawak & Ular Piton Digagalkan Polisi di Pelabuhan Bakauheni