Putri Indonesia 2019 Frederika Cull Bantah Hilang, Selama Ini Menetap di Bali

Hilangnya Frederika Cull menurut Yulia setelah dia diangkat sebagai keluarga Keraton Sumedang

Wakos Reza Gautama
Senin, 22 November 2021 | 10:51 WIB
Putri Indonesia 2019 Frederika Cull Bantah Hilang, Selama Ini Menetap di Bali
Ilustrasi Frederika Cull, Puteri Indonesia 2019. Frederika Cull bantah hilang. [Suara.com/Frieda Isyana]

SuaraLampung.id - Hubungan Putri Indonesia 2019 Frederika Cull dengan ibunya Yulia Peers tidak berjalan baik. Sang ibu belum lama ini menyatakan anaknya hilang. 

Hilangnya Frederika Cull menurut Yulia setelah dia diangkat sebagai keluarga Keraton Sumedang. Yulia tak terima anaknya dianggap sebagai keturunan Keraton Cirebon karena telah menghilangkan asal usul keluarga asli Frederika Cull. 

Atas dasar itu Yulia Peers melaporkan seseorang dengan tuduhan penggelapan atau penghilangan asal-usul seseorang dalam hal Frederika Cull.

Pernyataan Yulia Peers ini ternyata membuat Frederika Cull tak nyaman. Ia pun akhirnya buka suara mengenai permasalahannya dengan ibunda. 

Baca Juga:Frederika Cull Merasa Tak Aman dengan Ibunya Sendiri, Yulia Peers

Frederika membantah hilang seperti yang diungkapkan ibunya. Selama ini Frederica Cull menetap di Bali karena ada pekerjaan. 

Dalam keterangan pers yang diterima Suara.com, Puteri Indonesia 2019 ini mengaku saat ini sedang menetap di Bali karena pekerjaan.

"Halo semua, saat ini saya dalam keadaan sehat dan baik-baik saja di Bali. Saya sekarang sedang bekerja keras untuk beberapa project baru," kata Frederika Cull dalam keterangan resminya.

 Menurut Frederika Alexis Cull ia sudah meminta izin ke ibunya untuk pergi sementara ke Bali karena ada pekerjaan.

"Saat ini saya dituntut harus bekerja secara profesional, sehingga saya harus tinggal di Bali untuk sementara. Dan ini semua telah disampaikan ke ibu saya dan pihak terdekat ibu saya melalui manajemen saya juga," katanya menjelaskan.

Baca Juga:Bantah Menghilang, Frederika Cull Mengaku Menetap di Bali

Selama ini komunikasi Frederika Cull dengan ibunda memang tersumbat. Ini karena Yulia Peers memblokir nomor anaknya sendiri. 

"Karena nomor ponsel dan media sosial saya juga diblokir oleh ibu saya. Tanggal 16 Oktober 2021 saya sempat pulang ke rumah, kemudian berangkat lagi untuk menyelesaikan pekerjaan saya di Bali," imbuh Frederika Cull.

"Sekali lagi saya memberitahukan bahwa saya tidak kemana-mana seperti yang diberitakan. Saya ada di Bali untuk menyelesaikan pekerjaan saya," katanya menegaskan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini