SuaraLampung.id - Artis Vincent Rompies ternyata pernah menjalani operasi plastik. Hal ini diakui sendiri oleh Vincent Rompies saat berbincang dengan Tompi.
Kepada Tompi, Vincent Rompies mengakui pernah melakukan tahapan operasi plastik. Ini dilakukan Vincent Rompies semata-mata demi kepentingan pekerjaan.
Sebagai seorang entertainer, Vincent Rompies tentu dituntut untuk berpenampilan menarik. Karena itu ia memilih melakukan operasi plastik pada salah satu bagian tubuhnya.
Hal ini diungkapkan Vincent di YouTube Vindes belum lama ini. Pada YouTube itu, Vincent Rompies dan Desta mengundang Tompi sebagai bintang tamu video YouTube mereka. Salah satu topik yang dibahas oleh ketiganya dalam video itu adalah operasi plastik.
Baca Juga:Vincent Rompies Akui Pernah Operasi Plastik, Bagian Apa yang Diubah?
Di tengah-tengah obrolan, Vincent mengaku pernah melakukan prosedur operasi plastik. Wah, bagian tubuh mana yang diubah oleh presenter kocak itu lewat operasi plastik?
Bukan pada bagian wajah, ternyata Vincent melakukan operasi plastik untuk memperbaiki rambutnya. Ia menjalani transplantasi rambut yang diakui oleh Tompi termasuk prosedur bedah plastik.
"Nah, kenapa bisa mahal? Gue kan udah. Gue kan operasi plastik, rambut. Itu kan termasuk operasi plastik kan," kata Vincent dalam video YouTube VINDES yang tayang Senin (28/6/2021).
![Enzy Storia, Hesti Purwadinata dan Vincent Rompies. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/05/22/28695-enzy-storia-hesti-purwadinata-dan-vincent-rompies.jpg)
"Iya (termasuk operasi plastik). Tumbuh juga ya," tutur Tompi menimpali pernyataan Vincent.
Usut punya usut, Vincent melakukan transplantasi rambut sekitar tahun 2019 di salah satu klinik transplantasi rambut yang terletak di kawasan Tebet, Jakarta Selatan.
Baca Juga:Disinggung soal Operasi Plastik Haram, Tompi Beri Penjelasan Filosofis
Vincent memutuskan untuk melakukan perawatan ini demi mempermudah persiapannya selama bekerja. Sebelumnya, ia harus bekerja keras menutupi kebotakan setiap kali hendak syuting.
- 1
- 2