- JungleSea Theme Park menjadi sponsor utama Bhayangkara Presisi Lampung FC
- JungleSea merupakan Themepark pertama di Lampung yang ada pantainya
- Kerjasama ini diharapkan berdampak pada kemajuan olahraga dan pariwisata
SuaraLampung.id - Jungle Sea Theme Park yang merupakan bagian dari PT Bakrieland Development Tbk secara resmi menjadi sponsor utama dari klub sepakbola Bhayangkara Presisi Lampung FC.
"Langkah strategis ini jadi bukti nyata komitmen kami dalam mendukung dunia olahraga di Lampung khususnya sepakbola," kata Direktur Utama Bakrieland Development Resza Adikreshna, Kamis (11/9/2025).
Menurut dia, kerja sama ini dapat menghadirkan sinergi baru antara dunia olahraga, pariwisata dan hiburan sebagai motor penggerak kemajuan Provinsi Lampung.
"Dengan adanya dukungan JungleSea kepada Bhayangkara Presisi Lampung FC diharapkan hal ini menjadi semangat baru di mana pariwisata dan olahraga bisa berjalan beriringan, saling menguatkan, serta menjadi kebanggaan bersama masyarakat Lampung," kata dia.
Melalui kolaborasi bersama Bhayangkara Presisi Lampung ini, lanjut Reza, pihaknya menargetkan adanya peningkatan jumlah kunjungan wisatawan yang signifikan.
"JungleSea merupakan Themepark pertama di Lampung yang ada pantainya, dengan adanya kolaborasi bersama Bhayangkara FC yang bermain di Liga 1 dan ditonton se-Indonesia, kami menargetkan adanya peningkatan jumlah wisatawan yang signifikan," kata dia.
Reza menambahkan kolaborasi ini telah dimulai sejak 28 Juli 2025 dan akan selesai pada akhir musim kompetisi sekitar bulan Mei 2026. Selama berjalannya kerja sama, banyak program yang nantinya dirumuskan untuk penguatan branding perusahaan maupun klub.
Ia mengatakan banyak program yang sudah direncanakan dan sudah disepakati bersama. Contohnya seperti meet dan greet dengan pemain Bhayangkara FC di JungleSea, bagi-bagi tiket nonton match kandang.
Lalu ada kolaborasi maskot si Gala dan si Bhara sampai promo-promo menarik seperti diskon 50 persen dengan membawa gelang nonton match kandang dan saat ini sudah berjalan.
Baca Juga: Bhayangkara FC Fokus Pencarian Talenta Muda dari Lampung
Reza menegaskan bahwa dukungan terhadap Bayangkara Presisi Lampung FC bukan hanya bentuk kerja sama bisnis semata, melainkan bagian dari misi bersama dalam membina generasi muda dan menciptakan prestasi di bidang olahraga.
Menurutnya sepak bola bukan sekadar olahraga, tetapi juga identitas dan kebanggaan masyarakat. Klub sepak bola telah menjadi simbol persatuan, tempat pertemuan generasi muda, serta inspirasi bagi kita semua.
"Sepak bola juga mampu menghadirkan wisata olahraga, membuka lapangan kerja, mengembangkan ekonomi kreatif, serta menggerakkan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Ini sejalan dengan target perusahaan kami," kata dia.
Sementara itu, Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara Presisi Lampung FC Sumardji mengatakan kerja sama dengan JungleSea akan membawa dampak yang cukup baik terutama berkaitan dengan bagaimana sepakbola di Lampung dapat berkembang.
"Pertama kerja sama ini akan memberikan nuansa baru perkembangan sepakbola di daerah ini. Kami tentu akan bersinergi agar sepakbola di Lampung bisa berkembang dengan baik mulai dari usai dini," kata dia. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Bhayangkara FC Fokus Pencarian Talenta Muda dari Lampung
-
Spasojevic dan Sadat Bawa Bhayangkara FC Raih Kemenangan Perdana Atas Persis Solo
-
Ultimatum untuk Paul Munster! Suporter Bhayangkara FC: Wajib Menang Lawan Persis Solo
-
Wasit Beri Penalti, Bhayangkara FC Gigit Jari: Munster: Seharusnya Kami Bawa Poin!
-
Drama Kanjuruhan! Gol Penalti Injury Time Kubur Mimpi Bhayangkara FC di Malang
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
Terkini
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar, Dijamin Mudah
-
Memahami Sifat Komutatif, Asosiatif, dan Distributif dalam Operasi Hitung
-
Dari Davos, BRI Tegaskan Peluang Kolaborasi Fintech dan Perbankan di Indonesia
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Cara Menghitung Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai, Mudah Dipahami