SuaraLampung.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Ruas Terbanggi Besar - Pematang Panggang - Kayu Agung (Terpeka), tepatnya di Km 166 Gunung Batin, Terusan Nunyai, Lampung Tengah pada Senin (30/9/2024).
Kecelakaan itu melibatkan mobil minibus Daihatsu Sigra D 1334 YBV dan truk Fuso. Dua orang meninggal dan lima lainnya luka-luka dalam kecelakaan ini.
Identitas korban meninggal dunia yakni sopir minibus bernama Tiberias Evandry (24) warga Penumangan Baru, Tulangbawang Tengah, Tulangbawang Barat (Tubaba).
Kemudian satu korban meninggal lainnya penumpang minibus bernama Desi Oktarika (35), warga Gunung Katun Malay, Tulangbawang Udik, Tubaba.
Baca Juga: Larikan Anak di Bawah Umur, 4 Pemuda Ditangkap Aparat Polres Tubaba
Sementara korban luka-luka bernama Suprianto (35) warga Panaragan Jaya, Kustianti (44) warga Karta Raharja, Samini (64) warga Mulyo Asri, Yuyun (52) warga Mulyo Asri, dan Siti Nur Ropiah (20) warga Mulya Kencana. Semuanya warga Tubaba.
Kasat Lantas Polres Lampung Tengah, Iptu Wahyu Dwi Kristanto mengatakan peristiwa itu bermula saat minibus Daihatsu Sigra melaju di jalur lambat di Tol Terpeka Km 166 Jalur Ambon, Gunung Batin.
Saat itu, minibus melaju dari arah Bakauheni, Lampung Selatan, menuju ke arah Tulang Bawang. Sesampainya di lokasi kejadian, diduga pengemudi mengantuk.
"Jadi sopir diduga ngantuk, sehingga tidak bisa mengendalikan kendaraannya, lalu menabrak bagian belakang truk Fuso tanpa diketahui identitasnya," ujar Iptu Wahyu Dwi Kristanto dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Setelah menabrak Fuso, minibus tersebut selanjutnya terguling ke kanan, lalu berhenti dengan posisi berada di jalur cepat, dengan posisi bagian kanan menempel badan jalan kepala kendaraan menghadap ke arah Bakauheni.
Baca Juga: Kecelakaan di Lemong Pesisir Barat, 2 Orang Meninggal 5 Luka-luka
Sementara satu unit truk Fuso tanpa diketahui identitasnya, langsung kabur dan pergi meninggalkan lokasi kejadian, meninggalkan minibus tersebut.
Berita Terkait
-
Angka Kecelakaan Kendaraan Roda Dua Alami Peningkatan, Capai 6.456 Setiap Hari
-
Nekat Sebrang Tol Japek, Nyawa Pria Melayang Ditabrak Bus
-
Kronologi Kecelakaan Maut di Cianjur, Bus Serempet Motor Hingga Lansia Tewas
-
Seorang Lansia Tewas Usai Tertabrak Truk saat Nyebrang di Jalan Ring Road Cengkareng
-
Detik-Detik Mengerikan! Bus di Thailand Alami Rem Blong, 18 Orang Tewas
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
52 Ruas Jalan di Lampung Bakal Diperbaiki Tahun Ini
-
BRI Komitmen Perkuat Ekonomi Kerakyatan dan Dorong UMKM Tembus Pasar Internasional
-
ASN Bandar Lampung SIAP-SIAP! THR, Gaji ke-14, dan Tukin Cair Senin Depan
-
Jadwal Buka Puasa Kota Bandar Lampung Jumat 14 Maret 2025
-
Jadi Atensi Mendagri, Mirza Perintahkan Kepala Daerah Perbaiki Lampu Penerangan Jalan di Jalur Mudik