SuaraLampung.id - Timnas Indonesia akan meraup banyak poin andai mampu mengalahkan Irak dan Filipina pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Lawan-lawan berat sudah menanti Timnas Indonesia usai dipastikan lolos ke putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Tergabung di Grup F bersama Irak, Filipina dan Vietnam dengan dua pertandingan sudah menanti di bulan November mendatang.
Meski begitu hadiah poin FIFA juga bakal mengguyur skuad Garuda andai mampu memetik kemenangan dalam dua pertandingan tersebut.
Dua pertandingan tandang bakal dilakoni anak asuh Shin Tae-yong dalam kurun satu pekan, melawan Irak pada tanggal 16 November.
Lima hari berselang terbang ke Filipina pada 21 November, Piala Dunia U-17 2023 membuat Timnas Indonesia beralih tandang ke Manila.
Setelah sebelumnya dijadwalkan menjamu Filipina di Tanah Air, namun status tersebut ditukar karena perhelatan Piala Dunia U-17.
Tambahan Poin FIFA
Laga pertama di fase grup Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua melawan Irak, potensi poin yang didapat jika menang sekitar 18,59 poin.
Sementara jika imbang mendapat 6,09 poin dan jika kalah bakal kehilangan 6,41 poin, tentu cukup besar dan harus dihindari.
Kemudian jika mampu mengalahkan Filipina, poin yang didapat Timnas Indonesia sekitar 13,13 poin dan jika imbang hanya mendapat 0,63 poin.
Skuad Garuda harus sangat berhati-hati saat melawan Filipina, karena kekalahan membuat anak asuh Shin Tae-yong bisa kehilangan 11,87 poin.
Dan jika Timnas Indonesia mampu menyapu bersih kedua laga tersebut dengan kemenangan, maka poin yang dihasilkan adalah 31,72 poon.
Terhitung dari jeda internasional November 2023 mendatang, raihan poin ini sangat berpengaruh pada posisi skuad Garuda.
Saat ini Timnas Indonesia berada di peringkat ke-145 dunia dengan koleksi 1.068,82, jika ditambah 31,72 maka menjadi 1.099,70.
Berita Terkait
-
Alasan Timnas Indonesia U-17 Tolak Tanding Lawan Dua Negara Kuat Jelang Piala Dunia U-17 2023
-
Keisuke Honda Sanjung Timnas Indonesia, Sebut Tim yang Berbahaya
-
Wejangan dari Erick Thohir ke Pemain Timnas Indonesia U-17
-
Segrup dengan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Pelatih Jepang Malah Ketar-ketir
-
Shin Tae-yong Akui Punya Pemain Kesayangan di Timnas, Begini Komentar Netizen
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Dari Davos, BRI Tegaskan Peluang Kolaborasi Fintech dan Perbankan di Indonesia
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Cara Menghitung Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai, Mudah Dipahami
-
Nelayan di Lampung Ditemukan Tewas Setelah Kapalnya Terbalik Saat Melaut
-
Pangkat Tiga dan Akar Pangkat Tiga: Pengertian, Rumus, dan Contoh Soal Lengkap