SuaraLampung.id - Dua siswa SMAN 1, Kecamatan Bandar Sribhawono, Kabupaten Lampung Timur tewas ketika sepeda motor yang ditumpanginya bertabrakan dengan sebuah mobil, di jalan lintas Ir Sutami, Bandar Sribhawono, Jumat (1/9/2023).
Dua siswa yang menjadi korban kecelakaan maut tersebut bernama Ferry Ferdiansyah (16) dan Seihan Panji Berlian (16). Keduanya warga Desa Sripendowo, Kecamatan Bandar Sribhawono, Lampung Timur.
Kepala Desa Sripendowo Sriminosari Ngadio menegaskan agar peristiwa kecelakaan maut yang menyebabkan dua warganya meninggal dunia diproses sesuai hukum yang berlaku.
"Kami mewakili kedua keluarga korban yang berduka meminta agar pihak kepolisian memproses secara hukum yang berlaku," kata Ngadio.
Setelah terjadi kecelakaan sekitar pukul 07.15, kedua jenazah korban langsung dibawa ke rumah masing-masing untuk disalatkan di masjid Agung Desa Sripendowo kemudian dimakamkan.
"Tempat kejadian kecelakaan dari rumah tidak lebih dari 2 kilo, dan sebentar lagi sudah sampai lokasi tempat sekolahnya," kata dia.
Sementara itu Kepala Sekolah SMAN 1 Bandar Sribhawono Nurjaya Rahman membenarkan dua siswanya meninggal akibat kecelakaan ketika hendak berangkat sekolah.
Dilihat dari bekas kejadian, Nurjaya memastikan bahwa siswanya tidak bersalah, sebab kedua siswa nahas itu berada di sisi sebelah kiri bahkan sudah menghindar hingga keluar dari badan jalan.
"Keterangan beberapa saksi, mobil yang menabrak siswa kami melaju kencang hingga tidak stabil (oleng), lalu menabrak sepeda motor siswa kami," kata dia.
Baca Juga: Kecelakaan Truk Tabrak Rumah Warga di Padang, Kernet Tewas Terjepit dan Sopir Luka-luka
Kedua korban kecelakaan lalulintas tersebut masih duduk di bangku kelas X dan rumahnya pun berdekatan, sehingga setiap hari berangkat sekolah bareng.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Regulasi Baru, Jalan Jitu: China Ubah Peta Perjalanan Mobil Otonom
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
-
Gilang Gombloh Cerita Detik-Detik Ditabrak Truk di Cikarang
-
Gilang Gombloh Kecelakaan Motor di Cikarang, Melibatkan Truk Besar
-
Bus Suporter Persebaya Alami Kecelakaan di Tol Pekalongan, Perjalanan ke Jakarta
Terpopuler
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- HP Murah Itel A90 Lolos Sertifikasi di Indonesia: Usung RAM 12 GB, Desain Mirip iPhone
- 3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
Pilihan
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
-
Beda Nasib Kakak Pascal Struijk: Main Tarkam Demi Bertahan Hidup
-
Juni 'Mengerikan' Menanti Prabowo: Beban Utang Jatuh Tempo Capai Rp 178 Triliun, Warisan Pandemi
-
AS Juga Protes Kebijakan Hilirisasi Nikel Warisan Jokowi
-
5 Rekomendasi Aplikasi Android untuk Nobar Online, Bisa YouTube hingga Netflix
Terkini
-
Mobil Elf Terjun ke Sungai Sedalam 15 Meter di Pesisir Barat, 3 Tewas
-
Pemegang Saham BBRI Panen Dividen Final Senilai Rp31,4 Triliun
-
Waroeng Tani di Malang Makin Sukses Berkat Manfaatkan Pendanaan Usaha dari BRI
-
Bhayangkara FC Pasang Target Tinggi di Liga 1, Berencana Rekrut Pemain Timnas
-
Alasan KPK Geledah Kantor Dinas Perkim Lampung Tengah