SuaraLampung.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung, Provinsi Lampung mengatakan bahwa pemerintah pusat segera merevitalisasi pasar Pasir Gintung dengan Standar Nasional Indonesia (SNI).
"Pasar Gintung ini memang menjadi atensi dari Presiden Joko Widodo saat berkunjung ke sana beberapa waktu lalu, kemudian menyuruh Menteri PUPR untuk menganggarkannya," kata Sekretaris Daerah Kota Bandarlampung Iwan Gunawan, di Bandarlampung, Minggu.
Agustus ini lelang untuk pembangunan Pasar Pasir Gintung akan dimulai dan bila renovasinya telah selesai maka akan diserahkan ke Kota Bandarlampung untuk dikelola.
"Kabarnya Agustus akan dimulai lelang, jadi ini yang bangun bukan Pemkot Bandarlampung tapi pemerintah pusat," kata dia.
Kepala Dinas Perdagangan Wilson Faisol mengatakan bahwa revitalisasi Pasar Pasir Gintung merupakan tindak lanjut usai Presiden Joko Widodo berkunjung ke pasar tradisional itu.
"Pembongkaran pasar tradisional itu dalam waktu dekat akan dilakukan," kata dia.
Pemerintah kota akan menyosialisasikan pembangunan Pasar Pasir Gintung kepada pedagang dan masyarakat sekitar.
"Kami lagi persiapan untuk sosialisasi, membentuk tim pendataan pedagang, kemudian kita relokasi ke Pasar SMEP sesuai arahan Ibu Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana," kata dia.
Jumlah pedagang Pasar Pasir Gintung diperkirakan mencapai 500 orang lebih dengan yang terdata di Dinas Perdagangan yakni 320 orang pedagang yang berada di dalam pasar dan di luar sekitar 200 orang.
Baca Juga: Profil Okta Rijaya, Anggota DPRD Lampung Tabrak Bocah 5 Tahun Hingga Tewas
"Untuk luas Pasar Pasir Gintung mencapai seluas 2.000 meter persegi, meski dibangun, jumlah pedagang yang ada di dalam jumlahnya tetap sekitar 320 orang," katanya [ANTARA]
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil Punya Kedekatan Khusus dengan Jokowi? Kini Terseret Kasus BJB dan Lisa Mariana
-
Chef Arnold Ngaku Dikasih Lihat Ijazah Asli Jokowi Saat Sambangi Rumah di Solo: Saya Ngintip...
-
Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
-
Ungkap Gelar Jokowi Berubah-Ubah, Profesor LIPI: Saya Terkaget-kaget dan Bengong!
-
Jokowi Merasa Difitnah soal Ijazah, Rocky Gerung: Mana Ada Fitnah Antara Warga dan Kepala Negara?
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Ribuan Warga Lampung Bersatu untuk Palestina: Babang Tamvan Serukan Boikot Produk Israel
-
Truk Pengangkut Rongsokan Hantam Pelabuhan Bakauheni: Diduga Rem Blong
-
Cuaca Buruk di Bandara Radin Inten II, Lion Air Mendarat di Palembang
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal