SuaraLampung.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Soekarno Hatta (bypass) tepatnya di bawah flyover Rajabasa, Bandar Lampung, Jumat (21/7/2023).
Satu unit sepeda motor yang dinaiki ayah dan anak ditabrak truk yang melintas. Akibatnya ayah dan anak tersebut meninggal dunia.
Salah satu warga bernama Yanto mengatakan, saat itu korban hendak mengantarkan anaknya berangkat sekolah dari arah Jalan Komarudin, hendak berputar arah.
"Saat hendak berputar arah, sepeda motor korban tersenggol truk, lalu terjatuh. Korban alami luka parah di bagian kepala," kata Yanto dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Kanit Gakkum Satlantas Polresta Bandar Lampung, Ipda Gunawan menjelaskan, peristiwa bermula saat sepeda motor korban berboncengan dengan anaknya datang dari arah Rajabasa hendak menuju ke arah Labuhan Ratu.
"Saat melintas di lokasi kejadian, korban berpindah lajur ke kanan jalan, sehingga bersenggolan dengan bodi bak kiri dari truk warna hijau nomor polisi tidak diketahui," jelas Ipda Gunawan.
Kemudian pengendara sepeda motor terjatuh ke arah kanan, lalu terlindas ban belakang kiri truk, yang menyebabkan pengendara berikut penumpangnya mengalami luka-luka, kemudian meninggal dunia.
Ada pun korban bernama Bobby Rachman dan anaknya bernama Belgio Rachman, warga Rajabasa, Bandar Lampung. Setelah kejadian, truk langsung kabur meninggalkan korban. Hingga kini, polisi masih memburu sopir truk yang kabur tersebut.
Baca Juga: Rawan Kecelakaan, Baskami Ginting Minta PT KAI Evaluasi Perlintasan
Berita Terkait
-
Rawan Kecelakaan, Baskami Ginting Minta PT KAI Evaluasi Perlintasan
-
Selidiki Kecelakaan Kereta Api dan Truk di Semarang, Masinis dan asisten masinis KA Brantas Diperiksa Polisi
-
Pemotor Vs Truk Adu Banteng di Jagakarsa Jaksel, Anggota Brimob Jadi Korban
-
Mayat Pria di Gorong-gorong Tol Jagorawi Diduga Korban Kecelakaan, Polisi Kesulitan Cari Keluarga Korban
-
BRAKK! Seorang Pemotor Tewas Tertabrak Kereta gegara Nekat Buka Paksa Palang Pintu Perlintasan di Matraman
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Begal Sadis Penagih Utang Bank Keliling Diringkus Polisi Lampung Utara
-
NTP Lampung Naik! Ubi Kayu dan Lele Jadi Penyelamat
-
Konser Bryan Adams dalam Satu Genggaman via BRImo, BRI Permudah Proses Perolehan Tiketnya
-
Kecanduan Video Porno Bikin Pemuda Nekat Cabuli Wanita Saat Salat di Masjid Garuntang
-
Lampung Siapkan 5 Kawasan Pendorong Ekonomi Daerah, Dimana Saja?