SuaraLampung.id - Perampokan terjadidi agen BRILink di Jalan Gajah Mada, Kelurahan Tanjung Agung, Tanjungkarang Timur, Bandar Lampung pada Senin (12/6/2023). Dari keterangan warga sekitar, pelaku perampokan membawa senjata api.
Saat perampokan terjadi, ada satu pegawai perempuan di BRILink milik atas nama Ningrum sedang menunggu di dalam ruko. Tiba-tiba pelaku datang seorang diri dengan mengendarai sepeda motor.
Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Ino Harianto membenarkan adanya peristiwa tersebut. Pelaku berhasil menggasak uang Rp5 juta di dalam BRILink.
"Iya benar, tapi kami masih melakukan penyelidikan karena korban baru melapor hari ini. Jadi diduga saat ini pelaku sudah kabur kemana-mana," kata Kombes Ino Harianto kepada Lampungpro.co--jaringan Suara.com, Rabu (14/6/2023).
Menurut Kapolresta, pihaknya sedikit merasa kesulitan karena korban tidak langsung melapor, sehingga sudah ada perubahan di dalam lokasi.
"Harusnya masyarakat yang menjadi korban peristiwa kejahatan harus langsung melapor, sehingga lokasi masih utuh. Kalau sudah dua hari baru melapor, maka kami harus mencari lagi fakta-fakta terbaru," ujar Kombes Ino Harianto.
Sementara itu dari pantauan di lokasi kejadian, terlihat ruko agen BRILink di Jalan Gajah Mada, Bandar Lampung kondisinya tertutup dan tidak ada aktivitas apapun.
Berita Terkait
-
Gathering Rumah Pangan Kita & Agen BRILink: Sinergi Lebih Luas dan Peluang Cuan Makin Besar
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Waspada Modus Kempes Ban, Otak Perampokan Pecah Kaca di Tulungagung Dibekuk
-
Jangan Coba-Coba Bikin Mission Impossible, Agen BRILink Kantongi SOP Buat Gagalkan Semua Modus Penipuan
-
Beri Kemudahan ke Masyarakat, Sinergi BRI dan Pelni Hadirkan Layanan Reservasi Tiket Kapal Laut
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"
-
Narkoba Rp39 Miliar Dimusnahkan Polres Lampung Selatan
-
Dramatis! 2 dari 3 Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Ilahan Berhasil Diselamatkan, 1 Masih Dicari
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Sajikan Pameran Rumah Sampai Medical Check Up Berhadiah Menarik!
-
Ini Dia Spesifikasi Redmi Pad SE