SuaraLampung.id - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) menjelang Pelabuhan Bakauheni di KM 10, Kecamatan Penengahan, Kabupaten Lampung Selatan, Minggu (7/5/2023).
Kasat Lantas Polres Lampung Selatan AKP Jonniver Yolandra mengatakan kecelakaan itu mengakibakan dua orang meninggal dunia.
Korban meninggal dunia atas nama Abdul Rahman (29), warga Desa Meruyung, Kecamatan Limo, Kota Depok, dan Robi Sucita (44), sopir Innova warga Desa Cisalak, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok.
Dari informasi yang berhasil dihimpun, kecelakaan tersebut melibatkan sebuah mobil Toyota Kijang Innova warna hitam yang menabrak truk dari belakang.
Baca Juga: Astaga, Begini Detik-Detik Bus Terguling di Kawasan Wisata Guci Tegal
Mobil yang dikendarai Robi bersama tiga orang lainnya mengalami ringsek parah di bagian depan akibat menyundul bagian belakang truk. Innova tersebut datang dari arah Bandar Lampung menuju Bakauheni.
Akibat kecelakaan tersebut, dua orang tewas yakni sopir dan penumpang karena mengalami luka parah. Sementara, seorang penumpang lainnya yang duduk di kursi baris kedua, Neni Agustin (25), mengalami luka berat.
Kasus laka lantas tersebut saat masih dalam proses penyelidikan dan mengumpulkan keterangan saksi saksi. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Pesepeda Tewas Akibat Kecelakaan di Jalan MH Thamrin, Komunitas Gelar Aksi Tabur Bunga
-
Pelat Besi Kolong Tol Dekat JIS Banyak yang Hilang Dicuri, Ini Langkah Pemprov DKI
-
Kronologi Karyawan PT Chang Shin Karawang Meninggal Dunia Pasca Kecelakaan, Diduga Malpraktik
-
Regulasi Baru, Jalan Jitu: China Ubah Peta Perjalanan Mobil Otonom
-
Tarif Jalan Tol Naik Tahun 2025, Ini 38 Daftar Ruas yang Terdampak
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Bobotoh Bersuara: Ciro Alves Sayonara, Viking Anggap Itu Misteri
-
Gelombang Kekesalan Jakmania Memuncak: Carlos Pena di Ujung Tanduk Pemecatan
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
Terkini
-
Pemberdayaan BRI, UMKM Serius Pangan Nusantara Kini Mendunia
-
Pemprov Genjot Infrastruktur Pesawaran: 3 Titik Prioritas Dibidik
-
Lengkap! Jadwal Keberangkatan Jemaah Calon Haji Lampung 2025
-
Jalan Gedong Tataan-Kedondong Diperbaiki Demi Kelancaran Distribusi Hasil Panen
-
Pria Asal Bandar Lampung Tega Cabuli Sepupu Istrinya 3 Kali