SuaraLampung.id - Dua puskesmas yang ada di Kota Bandar Lampung ditingkatkan statusnya menjadi puskesmas rawat inap. Dua puskesmas yang menjadi rawat inap itu adalah Puskesmas Kampung Sawah dan Puskesmas Way Laga.
Bertambahnya dua puskesmas rawat inap ini berarti total ada 15 puskesmas rawat inap di Bandar Lampung.
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung Desti Mega Putri mengatakan penambahan puskesmas rawat ini guna mengoptimalkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
Dengan demikian, ia melanjutkan, layanan rawat inap kini tersedia di 15 dari total 31 puskesmas yang tersebar di 20 kecamatan di Kota Bandar Lampung.
Baca Juga: Tersangka Korupsi Retribusi Sampah di DLH Bandar Lampung Bisa Lebih dari 2 Orang
Ia menjelaskan, Dinas Kesehatan menambah jumlah tenaga kesehatan (nakes) dan sarana pendukung pelayanan di puskesmas-puskesmas yang menyediakan layanan rawat inap.
"Di Puskesmas Waylaga sekarang ada 34 nakes, nanti ditambah 11, kemudian di Puskesmas Kampung Sawah akan kami tambahkan lima nakes sehingga nanti di sana akan ada 59 nakes," kata dia.
Sementara itu, Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana mengatakan bahwa pembangunan gedung pelayanan rawat inap di Puskesmas Way Laga dan Kampung Sawah menghabiskan dana Rp10 miliar.
"Semoga ini bisa meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat. Kemudian juga puskesmas harus terus mensosialisasikan kesadaran masyarakat guna menjaga kesehatannya," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Sudiono House, Kafe Homey di Bandar Lampung Serasa Rumah Sendiri
-
Karier dan Pendidikan Putri Maya Rumanti, Modal Kuasa Hukum Vina Maju Pilkada 2024 Bandar Lampung
-
Daja Heritage, Kafe ala Eropa di Bandar Lampung Cocok untuk Fine Dining
-
Mengenal La Passion, Kafe Unik Khusus Perempuan Pertama di Bandar Lampung
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
Pencalonan Wahdi-Qomaru Dibatalkan KPU Metro, PDIP Gugat ke MA
-
Modus Kongkalikong! Kredit Rp2 Miliar di Bank Pemerintah di Bandar Lampung untuk Kepentingan Pribadi
-
153 Desa di Lampung Selatan Memiliki Lebih dari Dua Ancaman Bencana
-
Stok Aman! Bandar Lampung Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Nataru 2024/2025
-
Aksi Licik Sopir Truk di Natar: Gelapkan Roti & Tukar Ban Rusak, Kini Ditangkap