SuaraLampung.id - Dalam persidangan kasus pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat tersingkap sisi lain almarhum Yosua semasa hidupnya menjadi ajudan Ferdy Sambo.
Damson, sekuriti rumah Ferdy Sambo, mengungkap tingkah laku Brigadir Yosua. Salah satunya adalah mengenai kebiasaan Yosua pergi ke kelab malam.
Menurut Damson, Brigadir Yosua sering mengajaknya pergi ke tempat hiburan malam Brexit ketika malam minggu di daerah Kemang, Jakarta Selatan.
"Kalau kita pergi itu tunggu bapak (Ferdy Sambo), ibu (Putri Candrawathi) sudah tidur," ujar dia di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (8/11/2022).
Setiap pergi ke kelab malam itu, menurut Damson, Brigadir Yosua yang membayar. Bahkan Yosua tak segan-segan menghabiskan uang belasan juta rupiah di tempat hiburan malam tersebut.
"Pernah habis paling besar Rp 15 juta. Paling kecil Rp 5 juta," ujar Damson.
Biasanya ketika sudah di Brexit, rekan-rekan ajudan yang lain menyusul seperti Richard Eliezer dan Yogi, Sadam dan ada satu perempuan yang selalu menemani Yosua.
Menurut Damson, Yosua memiliki nama malam yaitu Alex. Biasanya mereka di Brexit dari jam 12 malam sampai jam 3 pagi sambil minum-minum setelah itu lanjut ke hotel. Mereka baru pulang ke kediaman Ferdy Sambo pada pukul 5 pagi.
Adzan Romer, salah satu ajudan Ferdy Sambo, mengaku pernah mendengar cerita dari Damson mengenai Yosua yang sering pergi ke tempat hiburan malam.
Baca Juga: Kata Ferdy Sambo soal Isu Ismail Bolong Setor Uang Haram ke Kabareskrim
Berita Terkait
-
Kata Ferdy Sambo soal Isu Ismail Bolong Setor Uang Haram ke Kabareskrim
-
Ternyata Ada Satu Senjata Api Tersimpan di Mobil Putri Candrawathi
-
Adzan Romer Ngaku Mendengar Tangisan Putri Candrawathi di TKP Duren Tiga: Menurut Saya Nangis Biasa
-
Pesan untuk Para ART Ferdy Sambo dari Sang Majikan
-
Lagi-lagi, Pakar Beberkan Tanda-tanda Putri Candrawathi yang Tak Seperti Tipikal Korban Pelecehan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
5 Fakta Viral Polisi Kejang-kejang Usai Kecelakaan di Kemiling Bandar Lampung
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah
-
7 Karaoke Keluarga dengan Happy Hour untuk Nongkrong & Nyanyi Lebih Hemat