SuaraLampung.id - Kecelakaan terjadi di jalan lintas timur Desa Sumberejo, Kecamatan Way Jepara, Kabupaten Lampung Timur, Selasa (25/10/2022) siang.
Kecelakaan melibatkan sepeda motor jenis Kawasaki Ninja warna putih dengan sebuah mobil truk Fuso bermuatan cairan kimia dengan nomor polisi B 9424 BYK.
Akibat kecelakaan ini, dua penumpang motor tewas. Mereka ialah Imanuddin (25) dan Nanda (25) warga Desa Labuhanratu Dua, Kecamatan Way Jepara.
Kanit Gakkum Satuan Lalu Lintas Polres Lampung Timur Aipda Ferdy Chandra membenarkan adanya peristiwa kecelakaan tersebut.
Baca Juga: Diduga Mengantuk Dua Truk Terlibat Kecelakaan, Sopir Sempat Terjepit
Kecelakaan terjadi ketika sepeda motor dikendarai Iman yang berboncengan dengan Nanda melaju dari arah Utara.
Sampai di tempat kejadian perkara berupa jalan tikungan, mobil Fuso melaju dari arah berlawanan hingga terjadilah tabrakan tersebut.
"Kami belum bisa menyimpulkan pasti penyebab nya yang pasti sepeda motor bertabrakan dengan mobil di poros jalan menikung, dan posisi sepeda motor tepat di jalur kiri,"kata Ferdy.
Akibat kecelakaan tersebut kedua korban mengalami luka cukup serius pada bagian kepala, sehingga nyawa kedua remaja itu tidak bisa diselamatkan.
Sepeda motor dan mobil yang terlibat kecelakaan saat ini sudah di amankan di Polres Lampung Timur, berikut sopir Doli Miswar Simatupang turut diamankan di Polres Lampung Timur.
Baca Juga: Satu Keluarga Tertabrak Truk di Probolinggo, Ibu-Anak Selamat Tapi Ayah Meninggal di Tempat
"Saat ini kami masih melakukan pemeriksaan terhadap saksi saksi, peristiwa terjadi pukul siang tadi," kata Ferdy.
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
-
Awas Rem Blong! 8 Langkah Mencegah Tragedi di Jalan
-
Tiga Kru tvOne yang Meninggal Akibat Kecelakaan di Tol Pemalang Terima Manfaat BPJS Ketenagakerjaan
-
Meninggal karena Kecelakaan saat Naik Xmax, Ini Profil Mantan Pembalap Indonesia Hokky Krisdianto
-
Karier Hokky Krisdianto, Pembalap Legendaris Meninggal Dunia Kecelakaan
-
Harga Nyawa di Balik Denda Rp4 Triliun Harley-Davidson
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"
-
Narkoba Rp39 Miliar Dimusnahkan Polres Lampung Selatan