SuaraLampung.id - Hubungan pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo semakin baik menjelang tur Eropa pekan depan.
Pemain ganda putra Hendra Setiawan memastikan kondisi lini ganda putra sudah berjalan seperti biasa dan tetap melakoni sesi latihan dengan baik.
Dia memastikan Kevin dan coach Herry sudah saling memaafkan dan kembali menjalani rutinitas di pelatnas seperti biasanya.
"Kalau clash (konflik) antara pemain dan pelatih ya sudah biasa. Kadang kalau pelatihnya salah ya kita bisa mengkritik, begitu juga sebaliknya. Kasih kritik dan masukan ya sudah biasa," sebut Hendra.
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky menyebutkan Herry IP dan Kevin sudah saling memaafkan dan kembali fokus mengukir prestasi.
"Ganda putra sudah adem. Kami dari pengurus menekankan bahwa hanya mereka yang bisa saling memaafkan. Kalau mereka tidak bisa berdamai ya kami juga tidak bisa memaksa," kata Rionny saat dijumpai usai sesi latihan timnas di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (13/10/2022).
Kerja sama antara Herry dan Kevin kembali terlihat saat keduanya melakoni sesi latihan bersama di Pelatnas Cipayung pada Kamis.
Meski tak berlatih bersama Marcus yang masih menjalani pemulihan, Kevin turut berlatih bersama ganda putra nasional lainnya seperti Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.
"Untungnya mereka sudah rembukan dan saling memaafkan, sekarang (latihannya) sudah seperti biasa saja," kata Rionny.
Baca Juga: The Daddies Bersyukur Masih Bertahan di Peringkat 5 Besar Dunia
Sebelumnya, Kevin sempat bersitegang dengan pelatih berjuluk coach Naga Api karena masalah internal. Akibat perseteruan tersebut, Kevin sempat enggan berlatih dengan Herry dan tim ganda putra.
Beruntung masalah tersebut berhasil diredam dan keduanya juga memberikan klarifikasi lewat konferensi pers perihal masalah yang dihadapi. (ANTARA)
Berita Terkait
-
The Daddies Bersyukur Masih Bertahan di Peringkat 5 Besar Dunia
-
The Daddies Waspadai Peluang Bertemu Fajar/Rian di Denmark Open 2022
-
Pasca Berpisah dengan Pelatih Herry IP, Performa Marcus/Kevin Terus Menurun
-
Update Ranking BWF: Peringkat Apriyani/ Fadia Naik, Kevin/Marcus Turun
-
French Open 2022: Marcus/Kevin Tantang Wakil Chinese Taipei di Babak Awal
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
Terkini
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah
-
7 Karaoke Keluarga dengan Happy Hour untuk Nongkrong & Nyanyi Lebih Hemat
-
6 Fakta Viral Sinkhole di Limapuluh Kota, Air Jernihnya Dipercaya Jadi Obat Meski Berisiko