SuaraLampung.id - Petugas Polsek Sekincau, Lampung Barat, menangkap seorang pria inisial LS (47) yang kedapatan menimbun bahan bakar minyak (BBM) jenis solar subsidi.
LS, warga Pekon Sidomulyo, Pagar Dewa, Lampung Barat, ini kedapatan tengah mengisi solar di SPBU dengan jumlah tidak wajar.
Kapolsek Sekincau Kompol Sukimanto mengatakan, timnya sedang berpatroli hunting di wilayah Sidomulyo. Saat melintas di salah satu SPBU Sidomulyo, tim melihat mobil pikap L300 sedang mengisi BBM.
"Namun saat dicek, ternyata mobil tersebut sedang mengecor solar dalam jumlah banyak. LS mengisi solar di mobilnya jumlahnya tidak wajar," kata Kompol Sukimanto, Senin (12/9/2022) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Modus pelaku ini, melakukan penyalahgunaan BBM subsidi pemerintah, dengan cara mengisi atau mengecor BBM solar menggunakan jeriken. Setelah terisi penuh, jeriken itu lalu diangkut dengan mobil pikap L300.
"Dari penangkapan, didapati barang bukti berupa 10 jerigen berisi Solar. Kemudian 16 jerigen masih kosong dan satu unit mobil pikap L300 BE 8702 IV," ujar Sukimanto.
Dalam hal ini, pelaku telah melakukan tindak pidana sebagaimana dimaksud dalam pasal 55 Undang-Undang RI Nomor 22 tahun 2001, tentang minyak dan gas.
Berita Terkait
-
KADIN Usul Pemerintah Menaikkan Upah Sejalan Dengan Inflasi Yang Melonjak
-
Tarif Angkot Terbaru di Kota Tasikmalaya Pascakenaikan Harga BBM Subsidi
-
Bantu Upaya Transisi Energi, ATW Solar Hadir di Bandung
-
Bakal Ada Demo Tolak Kenaikan Harga BBM Di Sekitar Istana, Hindari 4 Jalan Ini
-
Hari Ini! Mahasiswa akan Demo di DPRD dan Kantor Gubernur Jatim, Tolak Kenaikan Harga BBM
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
BFLP Specialist 2026, Upaya BRI Mengembangkan Human Capital Unggul Indonesia
-
Orang Tua Wajib Cek! Promo Susu & Popok Balita Indomaret Diskon hingga 25 Persen
-
Sudut Lancip, Siku-siku, dan Tumpul: Cara Cepat Membedakannya
-
Tarif Tol Lampung Terbaru 2026 Lengkap Semua Gerbang Bakauheni-Terbanggi Besar
-
5 Fakta Video Viral 3 ASN Maki Bapak Tua di Lampung Timur yang Bikin Heboh