SuaraLampung.id - Usai cerai dari komedian Sule, Nathalie Holscher dikabarkan tengah hamil anak kedua.Dikonfimasi mengenai kabar kehamilannya, Nathalie Holscher mengucap syukur.
Nathalie Holscher mengaku dirinya memang punya keinginan memiliki dua anak dan bersyukur jika dikabarkan sedang mengandung.
"Alhamdulillah terima kasih kabar hamil aku seneng banget dengernya, karena memang aku tuh nggak pengen punya anak satu," kata Nathalie Holscher di akun YouTube KH INFOTAINMENT yang diunggah pada Rabu (24/8/2022).
"Aku pengen punya anak dua. Jadi kalau satu cowok, Adzam, ini satu cewek," sambungnya dikutip dari MataMata.com-grup Suara.com.
Hanya saja, dia menegaskan gosip tersebut tidaklah benar.
"Tapi itu nanti tunggu ada jodohnya, nggak tahu yang mana," ucap Nathalie Holscher lantas tertawa.
Menurut Nathalie Holscher, kabar tersebut bisa jadi dibuat oleh penggemar yang menginginkan dirinya dengan Sule rujuk. Sehingga, dia memakluminya.
"Mungkin maksudnya gini, banyak fans yang ingin mempersatukan dengan cara seperti itu. Yah nggak apa-apa," tuturnya.
Selanjutnya, dia juga mengungkap reaksi keluarganya ketika disebut hamil lagi. Keluarganya bersikap santai kecuali sang nenek yang tinggal di Belanda.
Baca Juga: Dikabarkan Hamil Anak ke-2 Sule, Nathalie Holscher Ucap Syukur: Alhamdulillah
"Yah senyumin saja. Yasudahlah, kadang ada juga keluarga di Belanda nanya benar hamil nggak, coba diperiksa," beber Nathalie Holscher.
"Yah namanya oma-oma nenek-nenek lihat berita dari Facebook. Nggak oma nggak hamil. Yang hamil itu, kucing aku," imbuhnya.
Seperti diketahui, Nathalie Holscher dan Sule resmi bercerai pada 10 Agustus 2022. Putusan cerai ini dibacakan oleh Pengadilan Agama Cikarang.
Selama menikah, Sule dan Nathalie Holscher dikaruniai satu anak yaitu Adzam Ardiansyah Sutisna.
Berita Terkait
-
Dikabarkan Hamil Anak ke-2 Sule, Nathalie Holscher Ucap Syukur: Alhamdulillah
-
Terkuak, Penyebab Gajah Hamil Mati di Area Konsesi Bengkalis karena Diracun
-
Frans Faisal Dan Nathalie Holscher Playdate Bersama Anak-anak, Warganet : Cocok
-
Roro Fitria Panggil Calon Buah Hatinya 'Baby Sultan', Ini Fakta Sesungguhnya
-
Sule Tanggapi Berita Nathalie Holscher Hamil Anak Kedua: Yang Buat Berita Pengen Kami Bersatu
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Promo Alfamart Januari 2026: Pembalut Wanita hingga Popok Dewasa Diskon 50 Persen
-
7 Fakta Sweet Indo Lampung, Raksasa Gula yang HGU-nya Dicabut Pemerintah
-
Masih Sering Salah? Ini Operasi Hitung Bilangan Bulat Positif dan Negatif
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar dengan Mudah
-
Promo Popok Bayi Alfamart, Sweety hingga MamyPoko Lebih Murah: Diskon Hingga 40 Persen