SuaraLampung.id - Personel Marinir TNI AL dari Brigade Infanteri 4 Marinir/BS bersama anggota klub selam mengibarkan bendera merah putih di bawah Laut Pahawang, Pesawaran, Rabu (17/8/2022).
Pengibaran bendera merah putih dalam rangka HUT ke-77 RI dipimpin langsung Komandan Brigade Infanteri 4 Marinir/BS, Kolonel Marinir Harry Indarto.
Kolonel Marinir Harry Indarto mengatakan, pengibaran ini dilaksanakan serentak dibeberapa daerah di Indonesia. Untuk di Lampung, dipusatkan di Pahawang, Pesawaran.
"Dalam pelaksanaannya, kami libatkan 50 personel gabungan, ada juga anggota klub selam Lampung. Masyarakat Pulau Pahawang, juga ikut upacara di atas permukaan laut, menggunakan kapal dan perahu karet," kata Kolonel Marinir Harry Indarto dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-16 Ikut Perayaan HUT ke-77 RI di Istana Merdeka
Kegiatan itu bertujuan untuk bersinergi bersama seluruh elemen masyarakat, demi kejayaan maritim Indonesia. Sesuai dengan tema kemerdekaan ke 77 RI yakni Indonesia Pulih Lebih Cepat dan Bangkit Lebih Kuat.
"Prajurit Jalasena Samudera TNI AL, adalah prajurit petarung siap menjaga keutuhan dan kedaulatan, dari dasar samudera hingga permukaan laut nusantara. Itu juga demi kejayaan dan kemakmuran Bangsa Indonesia," ujar Kolonel Marinir Harry Indarto.
Danbrigif menilai, momen pengibaran bendera di bawah laut, bertujuan untuk menunjukkan betapa luasnya laut Indonesia, dengan berjuta kekayaan di dalamnya. Ada pun kekayaan itu harus tetap terjaga keutuhannya, dari Sabang sampai Merauke dan Miangas sampai Pulau Rote.
Berita Terkait
-
Jabodetabek Dikepung Banjir, Pasukan Marinir AL Dikerahkan Evakuasi Warga
-
Cek Fakta: Polisi Turun Tangan, Larangan Ormas Bentangkan Bendera Merah Putih di Jembatan PIK
-
Bendera Merah Putih Dicium Billie Joe, Konser Green Day di Ancol Memukau!
-
5 Fakta Unik LVT-7A1, Tank Amfibi yang Viral Bongkar Pagar Laut
-
Link Twibbon Hari Korps Marinir 15 November 2024
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
Terkini
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui