SuaraLampung.id - Manchester United enggan melakukan pemutusan kontrak penyerang Cristiano Ronaldo pada bursa transfer pemain musim panas ini.
Dikutip dari Sky Sports, Selasa (16/8/2022), keinginan Cristiano Ronaldo untuk hengkang dari Manchester United kembali menyeruak.
Ini terjadi seiring penampilan The Red Devils yang selalu menelan kekalahan pada dua pertandingan awal mereka di Liga Inggris musim ini.
Ronaldo terlihat frustasi dengan penampilan Manchester United sejauh ini di mana mereka menelan kekalahan 1-2 dari Brighton and Hove Albion di Old Trafford dua pekan lalu serta takluk 0-4 dari Brentford pekan lalu.
Dikabarkan Manchester United mulai melakukan pengawasan lebih lanjut terhadap kontrak Ronaldo di Old Trafford, namun pihak klub memastikan tidak akan melakukan pemutusan pada musim panas ini.
Sejak pembukaan bursa transfer pemain musim panas ini, pemain berusia 37 tahun tersebut dikabarkan ingin untuk meninggalkan Manchester United dan bermain dengan klub yang tampil di Liga Champions.
Meski begitu, Manchester United bersikukuh tetap mempertahankan Ronaldo, setidaknya hingga kontraknya habis pada musim panas 2023 mendatang.
Pemain asal Portugal tersebut masih memiliki kontrak hingga akhir musim ini dengan opsi perpanjangan satu tahun.
Selain itu, Ronaldo pada bursa transfer musim panas ini tidak memiliki banyak opsi klub untuk menjadi pelabuhan selanjutnya setelah Chelsea, Bayern Muenchen dan Atletico Madrid menyatakan tidak memiliki niat untuk memboyong mantan pemain Real Madrid itu.
Baca Juga: Mulai Banyak Tingkah, Manchester United Tetap Enggan Putus Kontrak Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo kembali membela Manchester United pada awal musim 2021/22 setelah sebelumnya meraih kesuksesan bersama Real Madrid dan Juventus dalam kurun waktu 12 tahun setelah meninggalkan Old Trafford pada musim panas 2009.
Pada musim lalu, Ronaldo tercatat menjadi bagian penting dari Manchester United dengan mencatatkan 39 penampilan dan menyumbangkan 24 gol serta tiga assist di segala ajang. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Mulai Banyak Tingkah, Manchester United Tetap Enggan Putus Kontrak Cristiano Ronaldo
-
Butuh Dana Segar, Manchester United Siap Jual Permanen James Garner
-
Manchester United Babak Belur, Begini Taktik Blunder yang Diterapkan Erik ten Hag
-
Manchester United Incar Cody Gakpo dari PSV, Ini Respons Ruud van Nistelrooy
-
Manchester United Dinilai Makin Hancur, Begini Taktik Blunder Erik Ten Hag
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
3 Trik Nasi Pulen dan Wangi untuk Masak Harian ala Ibu-Ibu Hemat Alfamart
-
Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Naik Akhir Bulan, Rincian Lengkap Biaya Terbarunya
-
Sat Set Promo Indomaret! 11 Snack & Yogurt Viral Mulai Rp3 Ribuan, Wajib Borong
-
Dukung Pertumbuhan di Sektor Riil, BRI Fasilitasi Sindikasi Pembiayaan untuk PT SSMS
-
Badan Informasi Geospasial Berikan Penghargaan Bhumandala Award 2025 Kepada Pemkot Metro