SuaraLampung.id - Oknum bidan inisial DA dilaporkan Seorang pengusaha rental mobil ke Polsek Telukbetung Selatan atas dugaan penggelapan mobil.
Annisa Maharani (29), pihak pelapor, mengatakan bidan DA awalnya menyewa mobil Innova B 1940 SKO, selama 10 hari untuk keperluan proyek. Mobil diserahkan ke terduga pelaku pada Jumat (24/6/2022) siang.
"Kemudian suami saya menyerahkan mobil ke kliniknya di Bandar Lampung, awalnya membayar Rp2 juta. Namun tiga hari setelah itu, kami putus komunikasi dan GPS mobil juga mati di Tegineneng, Pesawaran," kata Annisa Maharani, Minggu (31/7/2022) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Sebelum GPS mati di Tegineneng, awalnya mobil korban hendak dipakai bepergian ke Pesisir Barat, namun saat dicek dia hanya mutar mutar di Bandar Lampung.
Setelah terputus komunikasi, korban curiga dan setelah 10 hari tak kunjung dikembalikan, hingga akhirnya korban melapor ke Mapolsek Telukbetung Selatan untuk ditindaklanjuti.
"Kemudian kami dihubungi kepolisian, katanya pelakunya sudah tertangkap. Namun karena tidak kooperatif, kami diminta datang untuk dimintai keterangan lanjutan," ujar Annisa.
Kapolsek Telukbetung Selatan, Kompol Adit Prianto membenarkan kejadian dan pelakunya sudah tertangkap.
"Iya benar, saat ini kami masih melakukan pengembangan, nanti diekspos," jelas Kompol Adit Prianto.
Ada pun laporan korban, tertuang dalam laporan nomor LP/B-1/214/IIV/Resta Balam/SEKTOR TBS, perkara penipuan atau penggelapan tertanggal 21 Juli 2022.
Baca Juga: Gedung Sentra IKM Tapis Sarana Promosi Kain Tapis di Bandar Lampung
Berita Terkait
-
Gedung Sentra IKM Tapis Sarana Promosi Kain Tapis di Bandar Lampung
-
Viral Anak Yatim Penjual Keripik di Bandar Lampung Ditipu Pakai Uang Palsu
-
4 Petinggi ACT Dijebloskan ke Penjara Bareskrim
-
Khawatir Hilangkan Barang Bukti, Jadi Alasan Polri Tahan Tersangka Penyelewengan Uang Donasi Umat ACT
-
Parah! Tak Hanya Tilap Uang Korban Kecelakaan Lion Air, Polri Sebut ACT Juga Sunat Donasi Umat hingga Rp 450 Miliar
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
Aksi Arogan Oknum Pejabat Pemda Lampung: Kakek Dimaki-maki Hanya Karena Sepeda Senggol Mobil
-
Masak Praktis Tak Harus Mahal, Ini Deretan Promo Alfamart yang Bikin Dapur Tetap Ngebul
-
Rumus Pythagoras dan Contoh Penerapannya dalam Soal Cerita Matematika
-
Mengapa 2.306,38 Hektar Taman Nasional Way Kambas Bisa Terbakar Saat Musim Hujan?
-
7 Fakta Tragis Dua Bocah Tewas di Bekas Tambang Galian C, Siapa yang Bertanggung Jawab?