SuaraLampung.id - Artis Nikita Mirzani menolak ditangkap polisi dari Polresta Serang yang datang ke rumahnya pada Rabu (15/6/2022) tengah malam.
Nikita Mirzani mengunggah video aparat kepolisian yang datang ke rumahnya hendak masuk dan membawa paksa Nikita.
Namun Nikita Mirzani sebagai pemilik rumah tidak mengizinkan polisi masuk ke rumahnya sehingga polisi berniat menerobos masuk.
"Silakan aja pak ancurin monggo, saya tau bapak dari kepolisian, saya hormat banget ama kepolisian, saya cinta," kata Nikita Mirzani kepada polisi yang berada di depan pintu gerbang rumahnya.
Nikita Mirzani mengaku sudah membaca surat panggilan dari penyidik yang menyatakan dirinya masih berstatus sebagai saksi.
"Belum naik lidik segala macam uda mo ditangkap," ujar Nikita Mirzani.
Penyidik yang datang itu mengatakan Nikita Mirzani tidak kooperatif karena tidak membalas surat panggilan kepolisian.
Nikita Mirzani tetap ngotot tidak mau mengikuti kemauan kepolisian yang ingin menangkapnya saat itu juga.
"Ga bisa begitu, ga ada. Pengacara saya juga masih tidur," sela Nikita Mirzani.
Baca Juga: Rumah Nikita Mirzani Digeruduk Polisi pada Jam 3 Pagi, Polda Banten Buka Suara
Di keterangan postingannya, Nikita mengaku aparat kepolisian dari Serang, Banten, berjumlah 11 orang datang ke rumahnya pada pukul 3 pagi.
"Masuk tanpa izin ke rumah saya. Arogan. Pembantu saya didorong setelah mendobrak pintu depan garasi saya," tulis Nikita Mirzani.
Padahal aku Nikita, dirinya sudah bertanya baik-baik ke penyidik tersebut mengenai maksud kedatangannya.
"Saya Sudah bertanya baik2 ada masalah apa? Tetapi dengan arogan bapak polisi dari serang kota banten ingin membawa saya dengan surat penagkapan," tulis Nikita.
Menurut Nikita ia ditangkap atas laporan UU ITE pada 16 Mei 2022 dan langsung ditangkap Juni 2022.
"Kalau pun memang benar apakah prosedur sudah dilakukan dengan benar! Apakah pantas aparatur negara datang jam 3 pagi. Emang ga bisa jam 9 pagi kek gitu Tunggu saya cakep dl Abis mandi dll?," tulis Nikita.
Berita Terkait
-
Rumah Nikita Mirzani Digeruduk Polisi pada Jam 3 Pagi, Polda Banten Buka Suara
-
Polisi Gerak Cepat Ingin Jemput Paksa, Nikita Mirzani Salut ke Dito Mahendra Sebagai Pelapor
-
Dikepung Polisi, Nikita Mirzani Serang Balik Dito Mahendra
-
Dikepung Polisi atas Laporan Dito Mahendra, Nikita Mirzani Bakal Dijemput Paksa?
-
Terpopuler: Tanggal Lahir dan Hari Wafat Eril Dibandingkan dengan Vanessa Angel, Soimah Tantang Nikita Mkirzani Tinju
Terpopuler
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Promo Super Hemat di Superindo, Cek Katalog Promo Sekarang
- Tahu-Tahu Mau Nikah Besok, Perbedaan Usia Amanda Manopo dan Kenny Austin Jadi Sorotan
- 5 Fakta Viral Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun, Maharnya Rp 3 Miliar!
- 7 Fakta Pembunuhan Sadis Dina Oktaviani: Pelaku Rekan Kerja, Terancam Hukuman Mati
Pilihan
-
Cuma Satu Pemain di Skuad Timnas Indonesia Sekarang yang Pernah Bobol Gawang Irak
-
4 Rekomendasi HP Murah dengan MediaTek Dimensity 7300, Performa Gaming Ngebut Mulai dari 2 Jutaan
-
Tarif Transjakarta Naik Imbas Pemangkasan Dana Transfer Pemerintah Pusat?
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
Terkini
-
Lampung Bersiap Hadapi 'Diet Anggaran' 2026: Jurus Jitu Hemat Rp583 Miliar
-
Penipu Online Jual Beli Mobil Diciduk Polisi Pringsewu, Modus Canggih Rugikan Korban Rp90 Juta
-
Bermula dari Keterbatasan Akses Telekomunikasi, AgenBRILink di Desa Sioban Kini Jadi Andalan
-
Jalan Way Nipah-Tampang Tua Ancam Situs Warisan Dunia UNESCO? Dishut Lampung Desak Peninjauan Ulang
-
Lowongan Kerja PT Tempo Scan Pacific: Posisi Medical Representative di Bandar Lampung