SuaraLampung.id - Shesar Hiren Rhustavito akan menghadapi lawan berat di babak pertama Indonesia Masters 2022 yaitu peringkat satu dunia, Viktor Axelsen di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (8/6/2022).
Dalam dua pertemuan sebelumnya, wakil Indonesia yang kini menduduki peringkat ke-24 belum mengantongi satu kemenangan pun atas atlet asal Denmark itu.
"Persiapan untuk babak pertama sudah bagus, tinggal dilihat dari mental dan strategi nanti. Fisik juga sudah siap ya. Lawan Viktor memang tidak mudah, apalagi dua pertemuan sebelumnya kalah. Harus jaga fokus dan disiplinnya di lapangan," kata Shesar saat ditemui di Istora Senayan.
Pebulu tangkis kelahiran Sukoharjo, Jawa Tengah mengakui bahwa Axelsen sedang dalam performa terbaik, apalagi ditambah gelar peraih medali emas Olimpiade membuat lawannya sangat matang dan percaya diri.
Melihat level lawannya, Shesar memastikan tidak gentar dan sudah mantap untuk bermain maksimal walau harus menjalani laga alot di kandang sendiri.
"Kalau melihat drawing memang cukup berat, tapi target saya mau lolos dari babak pertama dulu. Kalau saya pribadi tentu maunya juara, dan untuk mengalahkan Viktor harus siap semua aspek, harus lebih sabar dan yang terpenting lalui dulu satu per satu," kata Shesar menambahkan.
Sehubungan dengan kembalinya dua turnamen BWF Super 500 dan Super 1000 di Istora Senayan, Shesar melihat hal ini sebagai kesempatan bagi pebulu tangkis nasional untuk kembali tampil apik di depan para penggemar Tanah Air.
Menurut Shesar, kembalinya penonton ke agenda bulu tangkis berkelas internasional di dalam negeri akan menjadi motivasi tersendiri untuk menciptakan kemenangan.
"Kalau grogi sih tidak ya, tapi memang setelah dua tahun tanpa penonton pasti nanti akan ramai dan antusiasme mereka bagus. Banyak penggemar bisa menambah semangat pemain Indonesia," pungkas Shesar. (ANTARA)
Baca Juga: Profil Sabar Karyaman Gutama, Pebulutangkis yang Taklukkan Juara All England 2022
Berita Terkait
-
Profil Sabar Karyaman Gutama, Pebulutangkis yang Taklukkan Juara All England 2022
-
Top 5 Sport: Kejutan di Indonesia Masters 2022, Juara All England Dipecundangi Junior
-
Profil Reza Pahlevi Isfahani, Melaju ke Babak 16 Besar Indonesia Masters 2022
-
Marcus Gideon Akui Belum Sembuh tapi Sudah Gatal Bertanding
-
Ganda Putra Denmark Nikmati Atmosfer Meriah Istora Senayan
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Promo Powder Milk Fair Alfamart Januari 2026, Susu Favorit Diskon hingga 25 Persen
-
Cara Menghitung Soal Cerita Matematika Menggunakan Metode 4 Langkah
-
Memahami Taksiran Atas, Bawah, dan Terbaik dalam Matematika
-
5 Fakta Kaburnya Tahanan Polsek Maro Sebo, Lolos di Dini Hari hingga Ditangkap di Palembang
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar, Dijamin Mudah