SuaraLampung.id - Kaesang mengakui jika seluruh keluarganya kini menjadi pejabat. Karena itulah, saat akan kumpul keluarga, hanya dirinya yang merupakan warga sipil yang bukan pejabat.
Blak-blakan Kaesang pun mengungkapkan jika saat kumpul lebaran nanti, dirinya akan dikelilingi pejabat.“Coba satu keluarga, pejabat semua,” kata Kaesang saat tampil di YouTube Irfan Hakim.
Kaesang mulai merinci, sosok pejabat yang dimaksud. “Kan bayangkan jika kumpul lebaran, bapak gitu (Presiden), kakak ipar, wali kota, kakak juga. Terus kan ibu, kakak ipar dan kayak (Kahyang) otomatis juga kan,” aku Kaesang.
Irfan Hakim langsung memotong cerita Kaesang, “Mirip rapat paripurna ya?, ujar Irfan penuh canda.
Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Kota Bandar Lampung Minggu 17 April 2022
Lalu Kaesang menyambung ceritanya dengan mengungkapkan hanya dirinya yang menjadi warga sipil saat kumpul keluarga tersebut.
“Kan pejabat semua nih, ada warga sipil masuk (Kaesang). Ya, permisi mas,..pak,” ujar Kaesang menyambung ceritanya sekaligus menirukan rasa segannya sebagai warga sipil.
Hal ini dipicu dengan pertanyaan Irfan Hakim mengenai tanggapan Kaesang mengenai wacana Jokowi tiga periode.
Kaesang tegas mengungkapkan penolakan mengenai bapaknya untuk menjadi Presiden.
Menurut Kaesang, dia lebih suka jika Presiden Jokowi tidak memperpanjang masa jabatannya. Lebih baik, kembali menjadi warga sipil biasa.
Baca Juga: Kapolda Lampung Janjikan Penghargaan bagi Masyarakat yang Melumpuhkan Begal
“Jangan lah,” ujar Kaesang.
“Yang capek aku,” sambung Kaesang.
Kaesang pun mengakui jika tidak ingin menjadi pejabat. Salah satu alasan tidak mau menjadi pejabat, karena gajinya kecil.
Bahkan sejak tahun 2019, tawaran mengenai ajakan menjadi anggota legislatif pun ditolak Kaesang. “Ditolak (saya tolak), gak seru,” aku Kaesang.
Bahkan Kaesang mendukung pilihan Irfan Hakim yang sama dengan dirinya yang menolak tawaran menjadi pejabat. “Dak usah, mending di sini lah. Bebas, mending sini, bebas,” ujar Kaesang.
Irfan hakim pun menerangkan makna bebas ialah bisa mengatur waktu sendiri tanpa harus ada protokoler.“Bisa mengatur waktu sendiri,” tegas Irfan memastikan makna bebas yang diutarakan Kaesang.
Berita Terkait
-
Prediksi Cak Imin: RK-Suswono dan Luthfi-Taj Yasin Kuasai Pilkada Jakarta-Jateng
-
Feri Amsari Ajak Masyarakat Kalahkan Paslon yang Didukung Jokowi: Agar Prabowo Pede Sebagai Presiden
-
Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
-
Kuliti Pengaruh Jokowi, Cak Imin soal Nasib RK dan Ahmad Luthfi di Pilkada: Insyaallah Menang
-
Dukung Pram-Rano Jelang Nyoblos Besok, Rocky Gerung Tantang Prabowo Tampil di TV Buntut Surat Edaran Pilih RK-Suswono
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"