SuaraLampung.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Lintas Timur Kecamatan Sukadana, Kabupaten Lampung Timur, Rabu (30/3/2022) sore.
Kecelakaan yang melibatkan motor Yamaha Mio Z BE-8859-PZ dengan mobil truk Colt Diesel BE-9422-NU ini menewaskan satu orang.
Korban jiwa diketahui atas nama Rio Adi Saputra (17). Sementara korban luka adalah Rima Adi Saputri (15), adik Rio.
Menurut keterangan Kanit Gakkum Satlantas Polres Lampung Timur Aipda Ferdy Chandra, Rio mengendarai sepeda motor Yamaha Mio Z berboncengan dengan adiknya Rima.
Kedua remaja itu melaju dari arah Kecamatan Sukadana menuju Kecamatan Labuhanratu. Tanpa diduga sebuah mobil truk melaju dari arah berlawanan.
"Menurut keterangan saksi yang kami dapat, mobil truk tersebut sebelumnya menyalip mobil lain, belum sempat menyalip terpergok dengan sepeda motor yang dikendarai korban, seketika itu terjadi tabrakan," kata Fredy.
Sampai saat ini kata Fredy pengemudi truk belum diketahui identitasnya, karena setelah terjadi kecelakaan, sopir truk langsung melarikan diri dan masih dalam pengejaran.
"Kami belum tau identitas sopirnya, entah benar-benar kabur atau menyembunyikan diri karena takut dengan massa. Yang pasti masih kami cari keberadaan sopir maut itu," ucap Fredy.
"Kami juga masih melakukan pemeriksaan kepada saksi saksi, untuk mencari tau kronologis peristiwa yang sebenarnya," terangnya.
Baca Juga: Sejumlah Orang Luka Dalam Kecelakaan Beruntun Libatkan 2 Bus Pariwisata dan Lima Mobil di Sampang
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Memahami Taksiran Atas, Bawah, dan Terbaik dalam Matematika
-
5 Fakta Kaburnya Tahanan Polsek Maro Sebo, Lolos di Dini Hari hingga Ditangkap di Palembang
-
Cara Mengurutkan Pecahan dari yang Terkecil ke Terbesar, Dijamin Mudah
-
Memahami Sifat Komutatif, Asosiatif, dan Distributif dalam Operasi Hitung
-
Dari Davos, BRI Tegaskan Peluang Kolaborasi Fintech dan Perbankan di Indonesia