SuaraLampung.id - Pemerintah Provinsi Lampung menggelar operasi pasar minyak goreng di SDN 1 Taman Cari, Desa Taman Cari, Kecamatan Purbolinggo, Kabupaten Lampung Timur, Selasa (1/3/2022).
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menjelaskan bahwa operasi pasar minyak goreng ini bertujuan untuk menambah ketersediaan minyak goreng di masyarakat, karena saat ini terjadi kelangkaan di gerai retail modern maupun sebagian pasar tradisional.
Kelangkaan tersebut disebabkan masih adanya hambatan-hambatan pada rantai tata niaga minyak goreng dalam implementasi HET yang telah ditetapkan oleh Pemerintah.
Dalam operasi pasar di Kabupaten Lampung Timur ini dikucurkan sebanyak 6.000 liter minyak goreng.
Baca Juga: Operasi Keselamatan Krakatau 2022 Dimulai Hari Ini, Polda Lampung Ingatkan Ini
Dalam upaya menambah pasokan minyak goreng di Provinsi Lampung maka Pemerintah Provinsi Lampung telah meminta kepada PT. Tunas Baru Lampung untuk menambah pasokan dari 600 ribu liter menjadi 1 juta Liter per bulan.
Sedangkan, kebutuhan akan minyak goreng di Provinsi Lampung diperkirakan sebanyak 600.000 liter/hari (asumsi kebutuhan per kapita/hari sebesar 0,07 liter).
Gubernur Arinal juga menjelaskan, bahwa kegiatan operasi pasar minyak goreng ini merupakan hasil koordinasi dengan Menteri Perdagangan yang melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Lampung pada minggu lalu.
Menteri Perdagangan RI Muhammad Lutfi telah meminta kepada PT. Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) untuk mendistribusikan minyak goreng sawit curah di Lampung, yang pada tahap awal sedang dikucurkan 100 ton.
Menteri Perdagangan juga berkomitmen akan menambah pasokan CPO ke Lampung.
Baca Juga: Harga Tepung Terigu Merangkak Naik, Pedagang Menjerit
"Insya Allah sebelum memasuki bulan Suci Ramadan kelangkaan minyak goreng di Lampung sudah dapat teratasi," kata Gubernur Arinal.
Berita Terkait
-
Mendag Ancam Distributor Minyak Goreng MinyaKita yang Jual di Atas HET
-
Bahaya Menyimpan Minyak Goreng Dekat Kompor, Berisiko Bagi Kesehatan!
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Siapa Yintho Schroder? Bek Keturunan Lampung 1,97 Meter Punya Tekel Maut, Suksesor Mees Hilgers
-
Adakan PTKO II, Imabsi FKIP Unila Bekali Anggota agar Paham Renstra dan LPJ
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"