SuaraLampung.id - Miyono Suryosardjono, paman Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninggal dunia pada Minggu (27/2/2022).
Miyono meninggal dunia pada usia 82 tahun. Presiden Jokowi hadir melepas kepergian pamannya ke peristirahatan terakhir.
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menyebut sang kakek Miyono Suryosardjono (kakak kandung ibunda Jokowi, Sudjiatmi Notomiharjo), yang mengajari ayahnya di bidang permebelan.
"Beliau dekat dengan bapak, ngajari permebelan," katanya saat ditemui usai pemakaman Miyono Suryosardjono di Astana Keluarga Mundu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Senin (28/2/2022) dikutip dari ANTARA.
Ia mengaku sudah cukup lama tidak bertemu dengan kakeknya tersebut. "Sudah nggak ketemu lama," katanya.
Pada kesempatan yang sama, salah satu adik Miyono, Setiawan Prasetyo mengatakan selama hidupnya Miyono cukup berjasa dalam kehidupan adik-adiknya.
"Termasuk saya juga dibantu pak Miyono. Beliau ini pekerja keras, sejak dulu sampai terakhir beliau sakit masih bekerja keras," katanya.
Disinggung mengenai pesan khusus, Setiawan mengaku bahwa Miyono meminta agar anak-anaknya selalu rukun dan bisa mengembangkan usaha mebel yang didirikannya.
"Agar usaha yang dirintis beliau bisa lebih maju lagi. Beliau mulai merintis usahanya sejak usia 20-21 tahun, sampai sekarang masih aktif," katanya.
Baca Juga: Terlibat Pembicaraan Serius dengan Presiden Jokowi di Pinggir Jalan, Gibran Bocorkan Sesuatu Hal
Ia mengatakan termasuk hubungannya dengan Presiden Joko Widodo, Miyono memiliki hubungan yang cukup erat.
"Kita kan keluarga besar, selama kami sakit juga pak Jokowi menengok, termasuk yang minta (Pak Miyono) check up juga kan pak Jokowi," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Bukan Mantan Presiden, Faisal Assegaf Sebut Peran Jokowi Saat Ini Adalah Makelar Pilkada
-
Bisa Tampung 2.500 Jemaah, Melongok Megahnya Masjid Jokowi di Abu Dhabi
-
Bentrok dengan Jadwal di Jawa Tengah, RK Sebut Jokowi Belum Tentu Hadiri Kampanye Akbar di Jakarta
-
Sebulan Purnatugas, Berapa Gaji Pensiun Jokowi yang Kini Sudah Sibuk Cawe-Cawe Pilkada?
-
Sudah Sampaikan Undangan, RK Belum Dapat Kepastian Jokowi Hadir atau Tidak di Kampanye Akbar RIDO Terakhir
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Lampung Perkuat Mitigasi Bencana Tsunami di Pulau-Pulau Terluar
-
Peta TPS Rawan Pilkada Bandar Lampung 2024, Potensi Intimidasi Hingga Bencana
-
Miris! Jual Manusia ke Luar Negeri, Sindikat TPPO di Lampung Incar PSK & TKI
-
Pencalonan Wahdi-Qomaru Dibatalkan KPU Metro, PDIP Gugat ke MA
-
Modus Kongkalikong! Kredit Rp2 Miliar di Bank Pemerintah di Bandar Lampung untuk Kepentingan Pribadi