SuaraLampung.id - Berikut cara mudah membuat obat batuk herbal sendiri di rumah tidak ribet dan bahan mudah didapat.
Bahan-bahan untuk membuat obat batuk herbal sendiri adalah rempah-rempah yang ada di dapur anda.
Ketua Umum Perkumpulan Dokter Pengembang Obat Tradisional dan Jamu Indonesia (PDPOTJI), Dr. (Cand.) dr. Inggrid Tania, M.Si (Herbal) memberikan resep praktis membuat obat batuk sendiri di rumah dari bahan-bahan yang mudah didapatkan.
"Kalau mau buat sendiri, pilih bahan yang segar, ketahui resep, cara membuat, takaran dan cara mengolahnya," ujar dia dikutip dari ANTARA.
Baca Juga: Resep Obat Batuk Herbal Praktis, Semua Bisa Bikin di Rumah
Untuk merebus obat herbal ini, dia menyarankan untuk memakai wadah dari stainless steel, gerabah, keramik atau kaca.
Berikut resep obat batuk herbal yang bisa Anda praktikkan di rumah.
1 porsi untuk secangkir minuman herbal
Bahan:
Jahe 20-30 gram, iris
Kencur 10-30 gram, iris
Daun mint 1-3 gram
Jeruk nipis satu buah
Madu 2-3 sendok teh
Air 200 ml
Cara:
Rebus air hingga mendidih, masukkan jahe dan kencur yang sudah diiris. Kemudian masukkan daun mint. Rebus selama beberapa menit, maksimal 15-20 menit. Saring air rebusan, tuang ke dalam cangkir. Beri perasan jeruk nipis dan tambah madu. Obat herbal siap diminum. (ANTARA)
Baca Juga: Ini Keunggulan Bumbu Dapur Menjadi Bahan Herbal Sebagai Obat Batuk
Berita Terkait
-
7 Cara Mengetahui Reaksi Alergi Terhadap Herbal Sebelum Terlambat
-
5 Ramuan Herbal untuk Sakit Gigi Berlubang yang Ampuh dan Terbukti Ilmiah
-
7 Fakta Mengejutkan tentang Herbal Langka yang Hampir Punah
-
7 Herbal Ampuh Pengganti Obat Kimia untuk Atasi Hipertensi Tanpa Efek Samping
-
7 Tanaman Obat untuk Diabetes Tipe 2 yang Terbukti Ampuh Menurut Riset Kesehatan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui