SuaraLampung.id - Keberhasilan Tim Nasional Indonesia mengalahkan Timor Leste 4-1 tidak membuat Shin Tae-yong bangga.
Juru taktik asal Korea Selatan itu justru kecewa melihat penampilan anak asuhnya itu.
Shin Tae-yong mengaku tidak puas melihat penampilan Pratama Arhan dkk di atas lapangan hijau.
"Pertandingan kali ini sangat-sangat mengecewakan. Penampilan tim tidak memuaskan. Kami harus segera mengevaluasi diri agar berkembang lebih baik," ujar Shin usai pertandingan, dikutip dari keterangan PSSI yang diterima di Jakarta.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Sempat Tertinggal, Timnas Indonesia Bangkit Libas Timor Leste 4-1
Shin mengaku sempat marah kepada para pemainnya setelah babak pertama usai.
Menurut Shin, performa skuad Garuda pada pertandingan tersebut sama sekali tidak mencerminkan sebuah tim tangguh di kawasan Asia Tenggara.
"Dengan performa seperti itu, kami tak akan bisa menjadi tim kuat di Asia Tenggara," tutur pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.
Bek kiri timnas Indonesia Pratama Arhan juga mengakui bahwa dia dan rekan-rekannya tidak puas dengan permainan mereka saat menggulung Timor Leste.
Arhan berjanji timnas akan menambal "lubang-lubang" yang tampak pada laga pertama versus Timor Leste.
Baca Juga: Timnas Indonesia Hancurkan Timor Leste 4-1, Shin Tae-yong Malah Kecewa dan Marah
"Banyak kekurangan yang harus diperbaiki, satu demi satu. Kami akan mengikuti instruksi dari pelatih," kata pesepak bola berusia 20 tahun tersebut.
Berita Terkait
-
Bintang Muda Timnas U-17 Evandra Florasta Moncer di Piala Asia, Mirip Evan Dimas?
-
Masuki Fase Krusial, Bagaimana Aturan Kelolosan Babak Grup Piala Asia U-17?
-
3 Pencapaian Indonesia yang Bisa Bikin Malu Korea Selatan di AFC U-17, Pernah Kepikiran?
-
Shin Tae-yong Pasang Badan Buat Korea, Sindir Timnas Indonesia U-17
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Trump Singgung Toyota Terlalu Nyaman Jualan Mobil di Amerika
-
APBN Kian Tekor, Prabowo Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun
Terkini
-
16 Kali Dirudapaksa, Kekasih Rekam Diam-Diam Lalu Ancam Sebar Video
-
18 Gajah Ngamuk di Lampung Barat, 7 Rumah Warga Dirusak
-
Transaksi di SPKLU Lampung Melonjak hingga 502 Persen saat Mudik Lebaran 2025
-
BRI Alokasikan Dividen Rp31,4 Triliun: Fokus pada Kekuatan Keuangan
-
Penyebab Banjir, Wisata Kolam Renang di Atas Sungai di Campang Jaya Segera Dibongkar