SuaraLampung.id - Fosil ichtyosaurus, atau naga laut, ditemukan di Inggris Raya. Fosil diduga berusia 180 juta tahun tidak sengaja ditemukan oleh Joe Davis, seorang pimpinan di Tim Konservasi Rutland.
Joe Davis saat itu sedang menguras laguna di lahan yang dia kelola untuk dirancang ulang pada Februari 2021. Davis mengira dia melihat pipa diantara lumpur.
Setelah dilihat dari dekat, dia menyadari benda itu bukan pipa, melainkan tulang belakang.
Bersama petugas lainnya, Davis menelurusi tulang punggung itu sampai menemukan bagian lainnya, berupa tulang rahang dikutip dari laman Cnet, Rabu.
Baca Juga: 3 Alasan Coutinho akan Bersinar di Aston Villa, Salah Satunya Faktor Steven Gerrard
Ichtyosaurus yang baru ditemukan ini berusia 180 juta tahun, panjangnya mencapai 10 meter. Naga laut ini memiliki tengkorak berbobot 1 ton.
Penggalian fosil akhirnya dilakukan oleh tim ahli paleontologi yang dipimpin Dean Lomax, salah seorang pakar ichtyosaurus.
Menurut Lomax, Inggris Raya merupakan habitat ichtyosaurus. Setidaknya ekskavasi spesies tersebut sudah berlangsung sejak 200 tahun yang lalu.
Naga laut pertama di Inggris Raya ditemukan oleh Mary Anning di sepanjang Pantai Jura pada tahun 1800an. Temuan Anning berupa dua kerangka yang lebih kecil, baru dianalisis sekitar tahun 1970an.
Naga laut yang ditemukan Anning juga berada di reservasi Rutland Water.
Baca Juga: Jadwal Bola Malam Ini: Inter vs Juventus, Barcelona vs Madrid, Tottenham vs Chelsea
Temuan terbaru di Rutland merupakan fosil terbesar dan kerangka yang paling lengkap yang pernah ada di Inggris Raya.
Meski menyandang nama "saurus", ichtyosaurus bukan termasuk dinosaurus. Ichtyosaurus merupakan hewan laut, kerabat jauh kadal, namun, juga mirip lumba-lumba.
Mereka bisa ditemukan pada zaman Trias dan Jura sekitar 251 juta-145,5 juta tahun yang lalu. Dinosaurus juga hidup pada zaman itu. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Sedang Mabuk, Dua Tentara Kedapatan Berhubungan Intim di Dalam Helikopter Apache
-
Pujian Trump pada Bahasa Inggris Prabowo Jadi Kontroversi, Justru Dianggap Rasis?
-
Skill Bahasa Inggrisnya Dipuji Trump, Pengalaman Prabowo Tinggal di Luar Negeri Jadi Modal, Berapa Lama?
-
Rahasia Buku Harian Ratu Elizabeth: Faktual, Praktis, Tanpa Curahan Hati
-
Putin Tantang Inggris dan Prancis dengan Latihan Militer di Selat Inggris
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Tak Mau Dinikahi Pacar di Jepang, Wanita di Metro Pilih Lakukan Aborsi
-
Endorse Judi Online, Pedagang Martabak di Lampung Selatan Raup Rp5 Juta
-
Lawan Inflasi! Pemprov Lampung Buka Toko Operasi Pasar di Natar
-
Pencuri Nasabah Bank di Bandar Lampung Tertangkap Basah saat Gasak Uang di Warung Bakso
-
Aksi Solidaritas Palestina di Selat Sunda, Pesan Kemanusiaan untuk Dunia